Manchester United dan Atletico Madrid Bersaing Mendapatkan Bek Napoli

oleh Hesti Puji Lestari diperbarui 19 Jun 2019, 23:15 WIB
Gelandang Juventus, Douglas Costa (kanan) berebut bola dengan bek Napoli, Elseid Hysaj saat bertanding pada lanjutan Liga Serie A Italia di Stadion Allianz di Turin (22/4). Juventus takluk atas Napoli 1-0. (AP Photo/Alessandro Di Marco)

Bola.com, Manchester - Manchester United dan Atletico Madrid dikabarkan bersaing memperebutkan bek Napoli, Elseid Hysaj.

Menurut laporan The Sun, Rabu (19/6/2019), kedua klub sedang mencari bek sayap yang cocok untuk bermain di sisi pertahanan mereka.  United disebut selangkah lebih maju dalam menemui kesepakatan. Tim Setan Merah telah melakukan kontak dengan Napoli. 

Advertisement

Gayung bersambut, Hysaj mengungkapkan ingin mencari tantangan baru.

"Saya bukan tipe pemain yang bertahan di sebuah klub untuk waktu yang terlalu lama. Bagi saya, masa kerja di Napoli sudah selesai dan berharap menemukan tim yang bisa memenuhi apa keinginan saya," katanya.

"Saya benar-benar ingin mencari pengalaman baru karena membutuhkan perubahan."

Sekadar informasi, Hysaj memang belum pernah mencetak gol untuk Napoli mengingat posisinya yang berada di belakang. Namun, pemain berusia 25 tahun ini bisa menawarkan opsi sebagai bek sayap untuk Ole Gunnar Solksjaer.

Hysaj merupakan bek kanan pertama yang direkrut Maurizio Sarri tahun 2015. Ia menjadi pemain Albania termahal kedua dan tampil dalam 173 pertandingan bersama Napoli.

Kabarnya, Hysaj hanya cadangan jika Setan Merah gagal mendatangkan Aaron Wan-Bissaka. Meski demikian, Manchester United harus bergerak cepat untuk meresmikan bek Napoli tersebut, sebab Atletico Madrid juga punya misi yang sama.

Sumber: The Sun

 

Berita Terkait