2 Gelandang Juventus Jadi Korban Adrien Rabiot dan Aaron Ramsey

oleh Hesti Puji Lestari diperbarui 02 Jul 2019, 21:15 WIB
Pemain Juventus, Sami Khedira. (AFP/Marco Bertorello)

Bola.com, Turin - Juventus bersiap untuk menjual Blaise Matuidi dan Sami Khedira pada bursa transfer musim panas 2019. The Sun, Selasa (2/7/2019), menulis dua pemain tersebut menjadi korban kedatangan Aaron Ramsey dan Adrien Rabiot.

Juventus harus menyeimbangkan neraca keuangan mereka setelah mendatangkan dua gelandang baru. Rabiot dan Ramsey didapat secara gratis setelah kontrak mereka dengan klub sebelumnya berakhir pada Juni 2019.

Advertisement

Selain itu, kedatangan dua gelandang baru juga membuat pemain lini tengah Juventus berlimpah. Bijaknya, penguasa Allianz Stadion harus menjual beberapa di antaranya.

Pilihan Juventus jatuh kepada Blaise Matuidi dan Sami Khedira. Dua gelandang yang telah berusia 32 tahun itu dikabarkan tak masuk dalam strategi pelatih anyar Juventus, Maurizio Sarri, pada musim depan.

Meski terancam didepak Juventus, keduanya tak perlu merasa khawatir. Baik Khedira ataupun Matuidi dikabarkan sudah membidik klub tempat mereka merumput selanjutnya.

Olympique Lyonnais bisa menjadi tujuan potensial bagi Matuidi yang berpotensi kehilangan Tanguy Ndombele. Khedira dikabarkan akan pulang ke Jerman dan merumput bersama Vf Stuttgart. Meski demikian, The Sun belum menulis berapa harga yang diminta Juventus untuk dua pemainnya tersebut.

2 dari 2 halaman

Masih Butuh Paul Pogba?

Paul Pogba. (AFP/Alberto Pizzoli)

Melimpahnya gelandang Juventus membuat potensi transfer Paul Pogba dipertanyakan. Kedatangan Adrien Rabiot dan Aaron Ramsey sudah mengancam skuat yang ada pada saat ini.

Nama Blaise Matuidi dan Sami Khedira sudah masuk sasara tembak. Hal itu membuat Juventus disebut tak lagi memerlukan kehadiran Pogba.

Rabiot disebut memiliki atribut yang hampir identik dengan Pogba. Jika bisa memaksimalkan pemain tersebut, Juventus bisa mendapatkan pemain yang bisa menjadi andalan di lini tengah.

Hal itu membuat Maurizio Sarri mendapatkan tugas khusus untuk memoles Rabiot, agar Juventus tak lagi mengejar Pogba dan mengeluarkan dana transfer yang berlimpah untuk mendapatkan pemain tersebut.

Sumber: The Sun

Berita Terkait