Bola.com, Samarinda - Borneo FC meraih angka penuh setelah mengalahkan PSIS Semarang 2-0 dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019 di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (10/7/2019) malam.
Hasil ini merupakan kemenangan kedua beruntun yang dicatatkan Pesut Etam, setelah sebelumnya mengalahkan Kalteng Putra.
Tambahan tiga angka membuat Borneo FC untuk sementara di posisi ketujuh klasemen. Borneo FC hanya berjarak satu poin dari PSIS yang ada di atasnya, dengan memiliki dua pertandingan lebih sedikit.
Pelatih Borneo FC, Mario Gomez menyambut gembira tiga poin yang kembali diraih timnya. Mantan pelatih Persib Bandung ini mengatakan, kemenangan Borneo FC berkat permainan disiplin dan kompak selama 90 menit.
"Tiga poin yang sangat penting bagi kami. Seharusnya tadi ada satu gol lagi di paruh kedua jika pemain lebih tenang, tapi tidak masalah. Selanjutnya fokus untuk menjamu Barito Putera di kandang dan sejenak melupakan kemenangan malam ini," kata Mario Gomez dalam konferensi pers usai pertandingan, Rabu (10/7/2019).
Mario juga menegaskan skuatnya tampil tanpa beban, setelah tersingkir dari Piala Indonesia.
"Kami melupakan tersingkir dari Piala Indonesia dan fokus ke Liga. Hal itu yang membuat para pemain kami bisa bangkit lagi secara mental," ujar pelatih Borneo FC asal Argentina itu.
Kemenangan Penting
Pernyataan gembira juga disampaikan oleh motor serangan Borneo FC, Rifal Lastori. Tiga poin atas mantan timnya tersebut sangat dibutuhkan oleh Borneo FC dalam memperbaiki peringkat di klasemen.
"Alhamdulillah dengan kerja keras seluruh pemain, sehingga Borneo FC bisa meraih poin penuh di rumah sendiri," kata Rifal Lastori.
Borneo FC berterima kasih kepada dua pemainnya yang menjadi penentu kemenangan atas PSIS. Gelandang Ambrizal Umanailo terlebih dahulu membawa timnya unggul pada menit ke-13. Disusul striker Matias Conti asal Argentina, lewat eksekusi penalti pada pengujung babak pertama.
Baca Juga
Gelandang Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Akan Sangat Indah jika Bisa Melawan Belanda dan Tijjani di Piala Dunia 2026
Erick Thohir Blak-blakan ke Media Italia: Timnas Indonesia Raksasa Tertidur, Bakal Luar Biasa jika Lolos ke Piala Dunia 2026
Erick Thohir soal Kemungkinan Emil Audero Dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia: Jika Dia Percaya Proyek Ini, Kita Bisa Bicara Lebih Lanjut