Bola.com, Newcastle - Steve Bruce resmi ditunjuk sebagai nakhoda Newcastle United. Legenda Manchester United itu diplot menggantikan Rafael Benitez yang pergi ke Liga Super China untuk melatih Dalian Yifang.
Newcastle United mendatangkan Steve Bruce dari Sheffield Wednesday. Tim berjuluk The Magpies itu mengikat Bruce hingga tiga tahun ke depan. Pelatih berusia 58 itu mengaku senang akan melatih Jamal Lascelles dkk.
"Saya senang dan sangat bangga ditunjuk sebagai pelatih kepala Newcastle United," ujar Steve Bruce seperti dilansir Talksport, Rabu (17/7/2019).
"Ini klub masa kecil saya dan itu klub ayah saya, jadi ini adalah momen yang sangat istimewa bagi saya dan keluarga," tambahnya.
"Ada tantangan besar di depan kami, tetapi ini adalah satu di antara yang siap untuk saya dan staf saya. Kami akan menyingsingkan lengan baju dan akan memberikan segalanya dari awal untuk memastikan suporter memiliki tim sukses yang bisa mereka banggakan," kata Steve Bruce.
Langsung Pimpin Tur Pramusim
Steve Bruce tak menunggu waktu lama untuk memulai kariernya di Newcastle United. Ia akan langsung ikut mengawal The Magpies dalam kegiatan pramusim klub ke China.
Newcastle United akan ambil bagian dalam ajang Liga Premier Asia Trophy 2019 bersama tiga klub Premier League lainnya. Ketiga tim tersebut ialah Manchester City, Wolverhampton Wanderers dan Wes Ham United.
Namun, ujian Steve Bruce sebenarnya nanti saat Premier League 2019-2020 telah bergulir. Karena Newcastle United akan memiliki pesaing yang lebih berat terutama klub-klub yang masuk 'Big Six'.
Sumber: TalkSport