Bola.com, California - Gelandang Arsenal, Mesut Ozil, membantah kabar yang menyebut dirinya tidak akur dengan sang manajer, Unai Emery. Ozil memastikan hubungannya dengan Emery tetap baik.
Pemain asal Jerman itu santer dikabarkan akan dijual The Gunners pada bursa transfer musim panas tahun ini. Mesut Ozil dianggap sulit berkembang di bawah asuhan Unai Emery.
Pada musim lalu, dia hanya mencetak enam gol dan tiga assist dari 35 penampilan di seluruh ajang. Selain tak cocok dengan taktik yang diterapkan Emery, Ozil kesulitan tampil konsisten akibat dihantam cedera lutut dan punggung.
Akan tetapi, mantan pemain Real Madrid itu membantah kabar tersebut. Mesut Ozil bertekad untuk bangkit dan memberikan seluruh kemampuan terbaiknya untuk Arsenal.
"Saya memiliki hubungan yang sangat baik dengan pelatih (Unai Emery), sehingga kami banyak berbincang, dan dia ingin membantu saya begitupun saya ingin membantu tim," kata Ozil.
"Tetapi saya mengalami masa sulit tahun lalu, karena mengalami cedera sebelum musim dimulai. Saya masih memainkan banyak pertandingan dan saya merasa musim ini akan berjalan baik bagi saya dan Arsenal," tambahnya.
Nilai Positif Unai Emery untuk Mesut Ozil
Sementara itu, Unai Emery juga menampik jika dirinya memiliki hubungan yang buruk dengan Mesut Ozil. Manajer berusia 27 tahun itu tak pernah memiliki masalah dengan kontribusi Ozil untuk Arsenal.
"Saya berbicara dengan Mesut pada awal pramusim dan ingin mendapatkan penampilan terbaiknya," kata Emery.
"Dia bekerja sangat baik, jadi saya positif. Dia memiliki komitmen yang sangat tinggi dan merupakan salah satu kapten tim bersama Granit Xhaka dan Nacho Monreal. Jadi saya berharap bisa melihat penampilan terbaik dari Mesut Ozil musim ini," tegas manajer asal Spanyol tersebut.
Sumber: The Sun