Seto Nurdiyantoro Minta Skuat PSS Menjamu Barito Putera Tanpa Beban

oleh Vincentius Atmaja diperbarui 26 Jul 2019, 19:50 WIB
Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro. (Bola.com/Vincentius Atmaja)

Bola.com, Sleman - PSS Sleman akan menjamu Barito Putera dalam partai pekan ke-11 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (27/7/2019). Jelang pertandingan, pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro, meminta skuatnya bermain tanpa beban.

Hal itu dianggap bisa jadi satu di antara cara agar PSS Sleman bisa meraih poin penuh, setelah menelan kekalahan dalam dua laga terakhir secara beruntun.

Advertisement

PSS tumbang dengan skor identik 1-3, masing-masing dari PSIS Semarang (17/7/2019) dan Bali United (22/7/2019).

"Saya tekankan pemain untuk bermain enjoy, happy, dan tanpa beban. Barito tim besar sementara kami banyak pemain dari Liga 2, sehingga bisa menjadi batu loncatan makin berkembang," ujar Seto Nurdiyantoro, Jumat (26/7/2019).

Meski begitu, Seto memahami kondisi tingkat kebugaran pemainnya yang belum kembali 100 persen. PSS tampil habis-habisan saat menghadapi Bali United. Pemain seperti Yevhen Bokhasvili dan Kushedya Hari Yudo bahkan diragukan tampil melawan Barito karena kelelahan.

"Pemain masih merasa lelah, kondisi fisik berbeda. Tapi, perlahan sudah mulai bagus, suasana nyaman. Saya melihat pemain mulai ceria, bisa sedikit melupakan kekalahan. Harapannya, pemain tetap positif thinking bisa mendulang poin penuh," kata pelatih berusia 45 tahun ini.

Seto menyampaikan hal ini karena, meski dari peringkat di klasemen sementara PSS berada di atas Barito, bukan berarti PSS Sleman akan menang mudah.