Madura United Bersiap Menggulung PSS

oleh Aditya Wany diperbarui 29 Jul 2019, 15:15 WIB
Madura United mengalah Perseru Badak Lampung FC di Stadion Gelora Madura, Pamekasan, Sabtu (27/7/2019). (Bola.com/Aditya Wany)

Bola.com, Bangkalan - Madura United sejauh ini sudah menunjukkan keperkasaan di Shopee Liga 1 2019. Paling gres, Laskar Sape Kerrab menang 5-1 atas Perseru Badak Lampung FC dalam pertandingan pekan ke-11 di Stadion Gelora Madura, Pamekasan (27/7/2019).

Ini merupakan kali kedua Madura United menang dengan skor besar. Mereka juga menang dengan kedudukan akhir serupa, saat bertandang ke markas Persela Lamongan (17/5/2019).

Advertisement

Pelatih Madura United, Dejan Antonic, meminta anak asuhnya melupakan pesta gol ke gawang Badak Lampung dan fokus ke laga berikutnya. Tim asal Pulau Garam itu bakal menjamu PSS Sleman dalam laga tunda pekan keempat di stadion yang sama, Rabu (31/7/2019).

"Kami tidak punya banyak waktu bersenang-senang. Kami fokus pertandingan melawan PSS. Rotasi beberapa pemain sempat bermasalah karena ada pemain cedera. Orang pikir Dejan bisa atau tidak? Saya tegaskan Dejan pasti bisa," kata Dejan Antonic.

Saat melawan Badak Lampung, Madura United mampu menampilkan banyak variasi serangan, mulai kecepatan pemain sayap hingga umpan terobosan dari pemain tengah. Dejan ingin hal serupa muncul saat Greg Nwokolo dkk. melawan tim Elang Jawa.

"Kami hanya punya beberapa hari, jadi pemain perlu istirahat untuk melawan PSS. Kalau mau bikin tim yang bagus, kami harus membangun tim dan setelah itu, baru bisa cetak banyak gol," imbuh pelatih asal Serbia itu.

 

2 dari 2 halaman

Skor Tak Penting

Ini bakal menjadi pertemuan pertama bagi kedua tim di pertandingan resmi. Madura United pernah bertemu PSS dalam fase grup Piala Presiden 2019 (5/3/2019). Hasilnya, Slamet Nurcahyo cs. menang dua gol tanpa balas di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

"1-0, 5-1, atau berapapun skornya, tidak penting. Yang penting, kami bisa mendapat tiga poin dan bersaing di papan atas. Saya yakin pemain kami mau bekerja keras untuk memenangkan pertandingan," ucap Dejan.

Duel Madura United vs Badak Lampung di Stadion Gelora Madura, Pamekasan, Sabtu (27/7/2019). (Bola.com/Aditya Wany)

Berita Terkait