Bola.com, Jakarta - Pertandingan pekan pertama La Liga dimainkan pada akhir pekan ini. Hasil mengejutkan yang melibatkan klub papan atas La Liga terjadi pada pekan pertama.
La Liga 2019-20 dibuka oleh laga antara Barcelona dan Athletic Bilbao. Barcelona yang berstatus sebagai juara bertahan harus mengakui keunggulan Athletic Bilbao.
Gol tunggal dari Aritz Aduriz mengakhiri perlawanan Barcelona yang tidak diperkuat Lionel Messi. Hasil itu membuat Barcelona terlihat sangat menggantungkan hasil pertandingan kepada Messi.
Pada laga lainnya, Real Madrid yang diragukan bisa tampil apik, justru meraih hasil positif. Los Blancos mengalami pramusim yang buruk dan memulai pekan pertama dengan bertandang ke markas Celta Vigo.
Real Madrid yang tidak bisa menurunkan Eden Hazard pada laga tersebut, justru meraih kemenangan dengan skor 3-1. Karim Benzema, Toni Kroos, dan Lucas Vazquez menjadi penentu kemenangan Real Madrid pada laga tersebut.
Hasil itu mengantarkan Real Madrid menempati peringkat pertama pada klasemen sementara La Liga.
Hasil Pertandingan Pekan Pertama La Liga
Athletic Bilbao 1-0 Barcelona
Pencetak Gol: Aritz Aduriz 89'
Celta Vigo 1-3 Real Madrid
Pencetak Gol: Iker Losada 90' - Karim Benzema 12'; Toni Kroos 61''; Lucas Vazquez 80'
Valencia 1-1 Real Sociedad
Pencetak Gol: Kevin Gameiro 58' - Mikel Oyarzabal (Pen.) 90'
Real Mallorca 2-1 Eibar
Pencetak Gol: Dani Rodriguez 4'; Paulo Oliveira (OG) 75' - Paulo Oliveira 57'
Leganes 0-1 Osasuna
Pencetak Gol: Ezequiel Avila 75'
Villarreal 4-4 Granada
Pencetak Gol: Santi Cazorla (Pen.) 35'; Moi Gomez 53'; Gerard Moreno 65'; Samuel Chukwueze 73' - Fede Rico (Pen) 45'; Ruben Pena (OG) 62'; Roberto Soldado 75'; Antonio Puertas 81'