Harapan Bobotoh Persib dengan Kedatangan 3 Pemain Asing Baru

oleh Erwin Snaz diperbarui 21 Agu 2019, 18:50 WIB
Tiga pemain baru Persib dikenalkan secara resmi di Graha Persib, Bandung, Selasa (20/8/2019). (Bola.com/Erwin Snaz)

Bola.com, Bandung - Bobotoh Persib Bandung punya harapan besar menyusul kedatangan tiga pemain asing baru ke tim kebanggaan, yakni Kevin van Kippersluis (Belanda), Nick Kuipers (Belanda), dan Omid Nazari (Iran).

Bobotoh berharap, tiga pemain asing itu setidaknya bisa membawa Persib Bandung punya peringkat lebih baik di klasemen Shopee Liga 1 2019.

Advertisement

"Kedatangan tiga pemain asing baru ini tentu buat bobotoh diharapkan bisa membawa hal yang positif. Setidaknya, naik ke lima besar atau tiga besar, lebih bagus lagi ya juara," harap salah seorang bobotoh, Teddy Sutardi, di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Bandung, Rabu (21/8/2019).

Bobotoh yang akrab disapa Teddy Ekek ini mengaku keterpurukan Maung Bandung musim ini mengingatkannya saat Persib era Juan Paez. Untungnya, kata dia, performa Persib terus meningkat dan terhindar dari degradasi.

"Saya juga cukup kaget karena dengan materi pemain yang tidak jauh berbeda dengan musim 2018, tapi bisa sampai terpuruk begini. Saya tidak tahu di mana letak kesalahannya, ini yang tahu pelatih dan manajemen," kata Teddy.

Teddy menilai dalam 15 pertandingan yang sudah dilalui, Persib terlihat seperti kurang chemistry, jauh berbeda ketimbang saat era Mario Gomez.

"Walau pemain yang ada itu bukan pilihan Robert Alberts, tugas pelatih tentunya harus bisa meramu pemain yang sudah ada. Jadi, bukan alasan keterpurukan Persib saat ini karena pemainnya bukan pilihan dia. Sebagai pelatih profesional, harusnya bisa meramu dan meracik tim," jelas Teddy.

"Robert Alberts waktu di Arema dan PSM Makassar bagus, tapi saya tidak tahu di Persib seperti kesulitan. Bojan juga berubah, tidak seperti saat saat Mario Gomez. Jadi, seperti ada sesuatu yang salah di internal Persib Bandung," lanjutnya.

2 dari 2 halaman

Bisa Mengangkat Persib

Nick Kuipers saat dikenalkan secara resmi sebagai pemain Persib di Graha Persib, Bandung, Selasa (20/8/2019). (Bola.com/Erwin Snaz)

Teddy, yang juga pengurus Viking, ini menyebutkan sebagai pelatih, seharusnya tahu karakter pemain yang ada dan harus tahu tim tersebut harus dibagaimanakan.

"Tapi, mudah-mudahan kedatangan tiga pemain asing baru ini bisa mengangkat Persib. Memang dua pemain asing sebelumnya, Artur Gevorkyan dan Rene Mihelic, kurang mumpuni, walau pernah cetak gol dan assist bagus," tuturnya.

Persib Bandung kini berada diperingkat ke-11 klasemen sementara Liga 1 2019 dari 15 pertandingan, dengan tiga kali menang, enam kali seri, dan enam kali kalah.

Berita Terkait