Greysia / Apriyani Awali Chinese Taipei Terbuka 2019 dengan Positif

oleh Rizki Hidayat diperbarui 04 Sep 2019, 14:08 WIB
Aksi Greysia Polii/Apriyani Rahayu pada babak 16 besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 di Basel, Swiss, Kamis (22/8/2019). (PBSI)

Bola.com, Taipei - Greysia Polii/Apriyani Rahayu mengawali kiprahnya di Chinese Taipei Terbuka 2019 dengan hasil positif. Pasangan unggulan teratas itu lolos ke babak kedua setelah mengalahkan Jiang Pin-Yue/Ting Ya-Yun.

Menjalani pertandingan babak pertama di Taipei Arena, Rabu (4/9/2019) siang WIB, Greysia/Apriyani sempat kerepotan meladeni perlawanan ganda putri tuan rumah tersebut. Bahkan, keduanya sempat tertinggal 9-11 dari Jiang/Ting pada interval gim pertama.

Advertisement

Namun perlahan, Greysia/Apriyani mulai menemukan performa terbaiknya. Setelah sempat menyamakan kedudukan 12-12, Greysia/Apriyani berbalik unggul dan mengamankan gim pertama dengan kemenangan 21-16.

Masuk paruh kedua, Greysia/Apriyani tak memberikan kesempatan kepada Jiang/Ting untuk mengembangkan permainan. Greysia/Apriyani pun sukses memimpin 11-3 pada interval gim kedua.

Selepas itu, Greysia Polii/Apriyani Rahayu terus mendulang poin dan makin menjauh dari kejaran Jiang/Ting. Setelah menjalani total pertandingan selama 21 menit, Greysia/Apriyani berhasil meraih kemenangan 21-5 pada gim kedua.

Pada babak kedua Chinese Taipei Terbuka 2019, Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan menghadapi sesama ganda putri Indonesia, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta. Della/Rizki lolos ke babak kedua setelah mengandaskan perlawanan pasangan tuan rumah, Wang Szu-Min/Wei Wan Yi, dengan skor 21-16 dan 21-11.

 

2 dari 2 halaman

Hasil babak pertama Chinese Taipei Terbuka 2019

Chinese Taipei Terbuka 2019

Gregoria Mariska Tunjung (16-21 22-20 21-9 ) Cheung Ngan Yi

Ayako Sakuramoto/Yukiko Takahata (21-6 21-14) Anggia Shitta Awanda/Pia Zebadiah Bernadet

Ayumi Mine (21-14 21-14) Yulia Yosephin Susanto

Fitriani (21-18 21-19) Kirsty Gilmour

Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow (21-17 21-15) Lin Chia Yu/Wang Yu Qiao

Lucas Corvee (21-19 13-21 21-16) Chico Aura Dwi Wardoyo

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (13-21 21-19 21-16) Mathias Christiansen/Alexandra Boje

Ruselli Hartawan (21-18 21-14) Chen Su Yu

Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta (21-16 21-11) Wang Szu-Min/Wei Wan Yi

Berita Terkait