Bola.com, Cagliari - Gelandang Inter Milan yang tengah dipinjamkan ke Cagliari, Radja Nainggolan, menegaskan kalau dirinya bukan pemain yang mata duitan. Menurutnya, uang tak menjamin kebahagiaan dan kenyamanan pemain sepak bola.
Melansir Football Italia, Sabtu (7/9/2019), Radja Nainggolan resmi dipinjamkan ke Cagliari pada bursa transfer musim panas 2019. Gelandang asal Belgia itu dikabarkan tak masuk skema Antonio Conte untuk musim 2019-2020.
Sederet klub elite sempat dikait-kaitkan dengan pemain berusia 31 tahun tersebut, yakni Manchester United, Chelsea, dan klub asal China. Namun, Nainggolan memutuskan untuk menerima pinangan Cagliari.
Situasi tersebut terbilang mengejutkan. Apalagi, klub papan tengah Serie A itu tidak menjanjikan gaji tinggi untuk Nainggolan. Laporan menulis kalau gaji mantan pemain AS Roma itu hanya 4,5 juta euro per musim.
Nainggolan yakin kalau uang bukan segalanya. Menurut pemain keturunan Indonesia itu, keluarga dan kenyamanan bermain adalah hal terpenting.
"Saya tidak bermain untuk mendapatkan uang, tapi ini adalah tahun di mana saya bisa meningkatkan level bermain. Saya bisa saja menerima tawaran klub Tiongkok saat itu. Namun, saya memilih Cagliari atas pertimbangan keluarga," ujar Radja Nainggolan.
Istri Sakit
Keputusan Radja Nainggolan untuk bergabung dengan Cagliari bisa dimaklumi. Saat ini, istri Nainggolan, Claudia, sedang berjuang melawan kanker.
Claudia merupakan warga Sardinia, wilayah Cagliari, dan banyak keluarganya yang berada di wilayah tersebut.
"Saya bahagia di sini sebab istri saya ada di sini. Orang-orang di sini juga sangat mencintai saya. Bagi saya, tim itu seperti keluarga," tambahnya.
Radja Nainggolan pernah memperkuat Cagliari pada 2010 hingga 2014. Selama di sana, Nainggolan bermain dalam 131 pertandingan.
Sumber: Football Italia