Bola.com, Bekasi - Perseru Badak Lampung FC dan Persela Lamongan harus menjalani satu laga sebelum memasuki putaran kedua Shopee Liga 1 2019. Mereka memiliki satu laga tunda yang seharusnya dimainkan pada 3 Agustus 2019. Duel itu diundur karena tuan rumah Badak Lampung tak bisa menggelar laga kandang saat itu.
Kini, keduanya menjalani laga pekan ke-12 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (11/9/2019). Pertandingan di tempat netral menjadi solusi atas permasalahan yang sempat terjadi sebelumnya.
Menariknya, PT LIB selaku operator liga telah membolehkan setiap kontestan menurunkan pemain baru meski duel ini berstatus laga tunda dan seharusnya digelar pada putaran pertama. Badak Lampung memiliki sejumlah pemain anyar yang siap diturunkan.
Satu di antaranya adalah stoper Bojan Malisic. Pemain asal Serbia itu mengejutkan publik dengan bergabung Badak Lampung yang terhitung kontestan baru di Liga 1. Sebelumnya, dia merupakan stoper Persib Bandung yang kemudian jadi korban kebijakan pelatih Robert Alberts.
“Kalau kami melihat, ada banyak klub yang memiliki pemain baru. Situasi memang berbeda. Kami berusaha lebih kuat dan itu menjadi harapan saya. Saya puas dengan pemain baru untuk menambah kekuatan tim,” ucap Milan Petrovic, pelatih Badak Lampung.
Dari sekian pemain baru Badak Lampung, beberapa di antaranya merupakan pemain belakang. Laskar Saburai juga mendatangkan stoper asal Australia, Antony Golec, selain Malisic untuk menambah kekuatan lini pertahanan.
Milan Petrovic menilai kehadiran pemain baru itu untuk menjawab kekurangan di lini belakang timnya. Alhasil, Badak Lampung kini tidak memiliki striker asing untuk bertarung di putaran kedua nanti setelah Fransisco Torres hijrah ke Barito Putera.
“Saya lihat kami kebobolan 32 gol dari 16 pertandingan itu. Itu tidak baik dan kami harus memperbaiki itu,” imbuh pelatih asal Slovenia itu jelang laga kontra Persela Lamongan.
Persela Bertekad Menang
Perubahan juga terjadi di tubuh Persela Lamongan yang baru mendatangkan Izmy Hatuwe di lini tengah dari Tira Persikabo. Selain itu, masih ada Demerson Costa yang mengisi slot pemain asing setelah Mawouna Amevor dicoret.
“Saya berharap kondisi yang bagus ini bisa diaplikasikan dalam pertandingan. Ini berlaku sama untuk kedua tim, masing-masing punya keunggulan dan keuntungan. Kalau saya, hadapi saja. Ini pertempuran antara Badak Lampung dan Persela, kami lihat sepeti apa. Kami harus optimis,” ucap Nilmaizar, pelatih Persela.
“Situasi dan kondisi memang berbeda main di Lampung dan di sini. Kami bertekad memenangkan pertandingan, apapun kondisinya. Kami ingin menang karena ini situasi yang tidak boleh lengah. Jarak antara Badak Lampung dan Persela tipis,” imbuh Nilmaizar.
Saat ini, Badak Lampung dan Persela memiliki selisih yang tidak jauh di klasemen sementara setelah melewati 16 laga. Mereka terpaut satu peringkat. Badak Lampung kini di peringkat ke-14 (16 poin), sedangkan Persela di posisi ke-15 (15 poin).
Duel ini akan berdampak pada posisi kedua tim klasemen sementara untuk menjauhi zona degradasi.
“Saya berharap menang, kami berharap menang. Tentu kami bisa menang. Sekarang kami sedang percaya diri. Saya punya kondisi yang bagus. Saya akan melakukan yang terbaik untuk tim,” kata Kei Hirose, gelandang asing Persela.
Prakiraan Susunan Pemain
Badak Lampung (4-3-3): Setya Beny (kiper); Kurniawan Karman, Antony Golec, Bojan Malisic, Reva Adi Utama (belakang); Jefri Kurniawan, Marquinhos Carioca, Arthur Bonai (tengah); Billy Keraf, Mercior Majefat, Talaohu Musafri (depan)
- Pelatih: Milan Petrovic
Persela (4-3-3): Dwi Kuswanto (kiper); Birrul Walidain, Arif Satria, Mochammad Zaenuri, Eky Taufik (belakang); Kei Hirose, Hambali Tholib, Lucky Wahyu (tengah); Sugeng Efendi, Malik Risaldi, Rafael Oliveira (depan)
- Pelatih: Nilmaizar