Lionel Messi Jadi Pemain Terbaik FIFA, Paul Merson Anggap seperti Lelucon Besar

oleh Hanif Sri Yulianto diperbarui 24 Sep 2019, 15:15 WIB
Penyerang Barcelona, Lionel Messi tersenyum usai menerima penghargaan Pemain Terbaik Dunia 2019 versi FIFA di teater La Scala Milan, Italia utara (23/9/2019). Messi menyisihkan Cristiano Ronaldo dan bek andalan Liverpool, Virgil van Dijk. (AP Photo/Antonio Calanni)

Bola.com, London - Legenda Arsenal, Paul Merson, menyindir terpilihnya Lionel Messi sebangai Pemain Terbaik FIFA 2019, Selasa (24/9/2019) dini hari WIB. Ia menganggap terpilihnya pemain Barcelona itu sebagai lelucon besar.

Lionel Messi musim lalu hanya berhasil mengantarkan Barcelona meraih juara La Liga dan mencetak 51 gol dari 50 pertandingan musim lalu. Menurut Merson, torehan itu tidak sebanding dengan dua rivalnya pada penghargaan itu, yakni Virgil van Dijk dan Cristiano Ronaldo.

Advertisement

Virgil van Dijk merupakan pemain yang difavoritkan setelah berhasil mengantar Liverpool menjuarai Liga Champions 2018-2019. Ia juga berhasil membawa Timnas Belanda mencapai partai puncak UEFA National League.

Sementara Ronaldo berhasil membawa Juventus menjuarai Serie A serta membawa Timnas Portugal menjuarai UEFA Natioan League setelah mengalahkan Timnas Belanda.

Ditanya apakah Messi pantas menerima penghargaan itu, Merson menjawab dengan blak-blakan. "Tidak. Ini lelucon, Maaf, ini lelucon," kata Merson, seperti dikutip dari Metro.  

"Dia baru saja melakukan apa yang dia lakukan setiap musim. Dia belum melakukan sesuatu yang spesial di level lain. Dia tidak membawa mereka untuk memenangkan Liga Champions. Itu semua tentang Barcelona," tuturnya.

"Bagi saya itu adalah lelucon mutlak. Lelucon mutlak," imbuh Merson.

Lionel Messi belum memiliki prestasi yang mentereng di luar Barcelona. Ketiga membela Timnas Argentina, Messi gagal meraih kesuksesan. Terakhir saat berlaga di Copa America 2019, Timnas Argentina hanya meraih peringkat ketiga.

2 dari 2 halaman

Daftar Peraih The Best FIFA Football Awards 2019

Penyerang Amerika Serikat, Megan Rapinoe memberi selamat kepada pemain terbaik FIFA 2019, Lionel Messi di teater La Scala Milan, Italia utara (23/9/2019). Rapinoe menyabet gelar The Best FIFA Women's Player 2019. (AFP Photo/Marco Bertorello)

Pesepak bola Pria Terbaik: Lionel Messi

Pesepak bola Wanita Terbaik: Megan Rapinoe

Puskas Award: Daniel Zsori

Kiper Pria Terbaik: Alisson Becker

Kiper Wanita Terbaik: Sari van Veenendaal

Pelatih Pria Terbaik: Jurgen Klopp

Pelatih Wanita Terbaik: Jill Ellis

 

FIFPro XI

Kiper: Alisson Becker

Bek: Sergio Ramos; Matthijs de Ligt, Virgil van Dijk, Marcelo

Gelandang: Luka Modric, Frenkie de Jong, Eden Hazard

Penyerang: Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, Kylian Mbappe

Sumber: Metro