Bola.com, Bogor - Skuat Tira Persikabo mengasah kemampuan penyelesaian akhir jelang laga pekan ke-21 Shopee Liga 1 2019 melawan Semen Padang di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (27/9/2019). Pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan, mengklaim hal tersebut yang jadi penyebab rentetan tren minor timnya.
Tira Persikabo belum lagi meraih kemenangan dalam lima laga terakhir. Rinciannya, klub berjuluk Laskar Padjadjaran itu mencatatkan tiga kali imbang dan dua kali kalah.
Hal itu yang membuat Tira Persikabo tertinggal 10 poin dari Bali United yang kukuh di puncak klasemen sementara. Rahmad Darmawan berharap para pemainnya bisa lebih tenang dalam melakukan penyelesaian akhir sehingga tak membuang-buang peluang.
"Saya ingin terus menjaga motivasi bermain agar para pemain lebih tenang dalam menyelesaikan setiap peluang yang diperoleh. Pada dua pertandingan kemarin, kami sebenarnya memiliki banyak peluang, akan tetapi kurang sabar," kata Rahmad Darmawan kepada wartawan, Rabu (25/9/2019).
"Untuk menyiasatinya, dalam latihan ini kami mematangkan penguasaan bola dan penyelesaian akhir. Agar para pemain lebih konsentrasi dalam setiap pertandingan," tegas pria yang akrab disapa RD itu.
Laga melawan Semen Padang diprediksi akan berlangsung sulit buat Tira Persikabo. Apalagi Kabau Sirah memiliki kepercayaan diri tinggi setelah meraih kemenangan 2-1 atas PSM Makassar pada pekan ke-20 (23/9/2019).
Momentum Kebangkitan
Laga itu akan menjadi pertandingan kandang ke-11 ke untuk Tira Persikabo. Sejauh ini, klub berjulukan Laskar Padjadjaran tersebut meraih lima kemenangan, empat kali imbang, dan baru sekali kalah di kandang.
Dukungan suporter Tira Persikabo diprediksi akan membangkitkan mental para pemain. Apalagi laga tersebut akan krusial buat Manahati Lestusen dkk untuk tetap membayangi Bali United di papan atas klasemen.