Bola.com, Jakarta - Mantan pelatih Manchester United, Jose Mourinho, tak berharap melanjutkan karier kepelatihannya di Italia. Meskipun Jose Mourinho pernah sukses saat menukangi Inter Milan.
Setelah Manchester United memecat Jose Mourinho pada Desember lalu, banyak tim yang menginginkan jasanya. Satu di antaranya ialah Inter Milan yang pada saat itu belum menunjuk Antonio Conte sebagai Allenatore, akan tetapi ia tak berencana kembali ke Serie A.
Saat ditanya tentang Inter Milan, pelatih berjuluk The Special One itu pun mengatakan alasan mengapa dia memilih meninggalkan La Beneamata selepas mengangkat trofi Liga Champions di Santiago Bernabeu.
"Masa depan saya? Saya tidak berpikir itu akan terjadi di Italia," kata Jose Mourinho, seperti dilansir dari Sportskeeda, Senin (30/9/2019).
"Inter adalah rumah saya, keluarga saya. Massimo Moratti adalah seorang teman sekaligus presiden saya. Kisah treble itu fantastis."
"Setelah (final) di Madrid, jika saya kembali ke San Siro untuk merayakan, saya tidak akan pernah meninggalkan Inter. Ketika Anda mengucapkan selamat tinggal kepada keluarga, itu adalah hal yang sulit untuk dihadapi. Malam itu saya sudah tahu akan pergi, saya tidak bisa mengatakan tidak kepada Real Madrid untuk ketiga kalinya," tutup pelatih berusia 56 tahun itu.
Seperti diketahui, pelatih asal Portugal itu pernah mengukir sejarah bersama Inter Milan pada 2010. Kala itu, Jose Mourinho mengantarkan Nerazzuri meraih treble winner setelah menjuarai Coppa Italia, Serie A dan Liga Champions dalam satu musim.
Tim Italia Pertama yang Meraih Treble Winner
Inter Milan menjadi tim Italia pertama yang mampu meraih pencapaian itu. Sayang, dua minggu setelah menjuarai Liga Champions Jose Mourinho memutuskan pergi ke Real Madrid.
Bersama El Real, Mourinho hanya bertahan selama tiga musim. Setelah itu, pada 2013 dirinya kembali melatih Chelsea hingga 2015.
Terakhir, Jose Mourinho menukani Manchester United. Namun, dirinya hanya bertahan selama dua musim setelah itu ia dipecat pada Desember 2018.
Saat ini, beberapa klub besar ingin mendapatkan jasanya, seperti Bayern Munchen, Juventus, Paris Saint Germain hingga Real Madrid. Konon, nama terakhir menjadi klub yang ingin ditangani Jose Mourinho jika manajemen Los Blancos memutuskan untuk tidak lagi memakai tenaga Zinedine Zidane.
Sumber: Sportskeeda
Baca Juga
Semangat Membara Bang Jay Idzes Menyambut Lanjutan R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Maret 2025!
Marselino Ferdinan dan 3 Pemain Diaspora Timnas Indonesia yang Main Kinclong saat Taklukkan Arab Saudi: Petarung Tangguh
Pelatih Bahrain Mulai Ketar-ketir Jelang Lawan Timnas Indonesia: Sangat Sulit, Mental Harus Disiapkan!