Jakarta Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, finis terdepan pada MotoGP Thailand yang berlangsung di Chang International Circuit, Buriram, Minggu (6/10/2019). Hasil tersebut membuat Marquez mengunci gelar juara dunia MotoGP 2019.
Ini menjadi titel keenam Marquez di kelas MotoGP. Sebelum gelar juara dunia 2019, Marquez sudah meraihnya pada 2013, 2014, 2016, 2017, dan 2018.
Namun secara keseluruhan, pembalap berusia 26 tahun itu sudah menyabet gelar juara dunia sebanyak delapan kali. Marc Marquez juga berhasil menjadi juara dunia Moto2 pada 2012 dan 125 cc pada 2010.
Thailand menjadi tempat baru Marquez menjadi juara dunia. Di tempat baru ini, Marquez melakukan selebrasi dengan bermain biliar dan memasukan bola delapan, yang mengartikan gelar juara miliknya.
Sebelumnya, dia menjadi juara dunia di Valencia (3 kali), Jepang (3 kali), dan Australia. MotoGP Thailand merupakan kemenangannya yang kesembilan dari 15 seri sejauh ini.
Lima balapan lainnya dituntaskan sebagai runner-up. Sementara itu, satu-satunya cela dalam upayanya mengunci gelar hanya di Amerika Serikat.
"Ini sudah jadi tahun yang menakjubkan. Saya ingin berterima kasih ke semua orang di sekeliling saya dan sponsor. Sekarang mari kita rayakan ini," kata Marc Marquez seperti dikutip Crash.
Selebrasi Berbeda Marquez
Sejak pertama kali menjadi juara dunia di ajang balap, pada 2010 juara dunia 125 cc, Marquez merayakannya dengan melompat di atas podium GP Valencia.
Selebrasi yang paling diingat tentu saja saat menjadi juara dunia MotoGP di kandang Honda, Jepang pada 2014. Ketika itu dia menerima pedang dari samurai untuk merayakan pesta juara.
Kemudian, pada 2017, ketika juara dunia di negaranya sendiri, Spanyol, Marquez melakukan selebrasi dengan dadu dengan mata enam. Itu menandakan gelar juara dunia yang keenam di ajang balap.
Lokasi Juara Marc Marquez
Tahun-Kelas Balap-Lokasi Juara
2010: 125cc-Valencia
2012: Moto2-Australia
2013: MotoGP-Valencia
2014: MotoGP-Jepang
2016: MotoGP-Jepang
2017: MotoGP-Valencia
2018: MotoGP-Jepang
2019: MotoGP-Thailand
Disadur dari: Liputan6.com (Penulis: Cakrayuri Nuralam/Editor: Harley Ikhsan/Published: 06/10/20119)