Jacksen Tiago: Kekalahan Bali United Bikin Persaingan Juara Shopee Liga 1 Lebih Hidup

oleh Iwan Setiawan diperbarui 20 Okt 2019, 05:30 WIB
Jacksen F. Tiago, pelatih Persipura. (Bola.com/Aditya Wany)

Bola.com, Tenggarong - Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F. Tiago, angkat bicara menyusul kekalahan telak 0-6 Bali United dari Borneo FC. Ia menyebut kekalahan sang pemuncak klasemen sementara Shopee Liga 1 2019 itu membuat peta persaingan juara bisa lebih sengit lagi.

Seperti diketahui, Bali United kalah setengah lusin gol dari tim Pesut Etam di Stadion Segiri, Jumat malam (18/10/2019).

Advertisement

Meski Bali United masih aman di puncak dengan poin 48 dari 21 pertandingan (berjarak 10 poin dari Madura United di posisi kedua), beberapa pesaing melihat ada peluang untuk mengadang laju tim berjulukan Serdadu Tridatu tersebut.

"Sebelumnya, berjarak jauh sekali poin dari Bali United dengan tim lain di bawahnya," ujar Jacksen.

Jacksen juga menyebut ada sebuah siklus yang selalu dihadapi tim di kompetisi. Kekalahan Bali United dari Borneo FC mengingatkannya pada kekalahan Tira Persikabo di kandang Persela Lamongan 1-6 pada 28 Agustus silam.

Ketika itu Tira bersaing ketat dengan Bali United di papan atas. Namun, sejak kekalahan itu, Tira Persikabo belum meraih kemenangan lagi dalam tujuh pertandingan yang sudah dilewati.

"Saya berkaca dari kekalahan Tira Persikabo. Sampai sekarang mereka mengalami masa sulit. Jadi, ke depan saya pikir persaingan akan menarik," jelas mantan pelatih Barito Putera itu.

2 dari 2 halaman

Bali United Masuk Fase Negatif?

Skuat Bali United di Shopee Liga 1 2019. (Bola.com/Aditya Wany)

Hal itu berarti Jaksen memprediksi Bali United bakal menjalani fase negatif. Bisa jadi faktor kelelahan dan banyak hal lain memengaruhinya. Ditambah lagi setiap tim lawan punya semangat ekstra untuk menekuk pimpinan klasemen.

Saat ditanya tentang peluang Persipura kembali bersaing di papan atas, Jacksen masih malu-malu memberikan jawaban.

"Saya baru bisa menjawabnya setelah pertandingan melawan Arema," katanya lalu tersenyum.

Saat ini tim Mutiara Hitam mengumpulkan poin 33. Mereka terpaut 15 poin dari pimpinan klasemen Bali United. Namun, hanya berjarak lima poin dari runner-up Madura United.

Persipura mengawali kompetisi dengan buruk. Tetapi, setelah dipegang Jakcsen di tengah jalan, mereka menemukan kembali ritme permainan. Sekarang mereka sudah berada di papan tengah dan mendekati papan atas.