Trio MSG Barcelona Diyakini Bakal Makin Kompak

oleh Rizki Hidayat diperbarui 20 Okt 2019, 18:00 WIB
Penyerang Barcelona, Antoine Griezmann, merayakan gol ke gawang Eibar bersama Luis Suarez pada laga pekan kesembilan La Liga di Estadio Municipal de Ipurua, Sabtu (19/10/2019) malam WIB. Barca menang 3-0 atas Eibar. (AFP/ANDER GILLENEA)

Bola.com, Eibar - Trio MSG Barcelona (Lionel Messi-Luis Suarez-Antoine Griezmann) tampil gemilang saat bersua Eibar, pada laga pekan kesembilan La Liga. Griezmann pun yakin bakal semakin kompak dengan Messi dan Suarez.

Melawat ke markas Eibar di Estadio Municipal de Ipurua, Sabtu (19/10/2019) malam WIB, Trio MSG tampil sejak menit awal. Kombinasi ketiganya mampu merepotkan lini belakang Eibar.

Advertisement

Pada menit ke-13, Antoine Griezmann berhasil membobol gawang Eibar. Umpan lambung Clement Lenglet mampu dikonversikan Griezmann menjadi gol dengan tendangan kaki kiri.

Ketika pertandingan berjalan 58 menit, giliran Lionel Messi yang mencatatkan namanya di papan skor. Bola hasil tembakan kaki kiri Messi yang memanfaatkan umpan Griezmann, gagal dihalau kiper.

Luis Suarez tak mau ketinggalan menjaringkan bola ke dalam gawang Eibar pada menit ke-66, setelah memanfaatkan umpan silang Messi. Sampai laga berakhir, skor 3-0 untuk kemenangan Barcelona tetap bertahan.

Sejak Antoine Griezmann bergabung pada musim panas 2019, ini adalah untuk pertama kalinya Trio MSG mencetak gol dalam satu pertandingan pada musim 2019-2020.

"Tentu saja akan ada hari baik dan buruk. Tetapi, hari ini adalah performa yang bagus dan saya senang. Saya masih menyesuaikan diri untuk bermain di sini, dan itu akan memakan waktu," kata Griezmann.

"Kami (Trio MSG) perlu saling memahami dengan lebih baik, tetapi saya yakin itu akan datang dengan lebih banyak menit dan pertandingan bersama," lanjut Antoine Griezmann.

2 dari 2 halaman

Geser Real Madrid

Skuat Barcelona merayakan gol yang dicetak Antoine Griezmann ke gawang Eibar pada laga pekan kesembilan La Liga. (AFP/Ander Gillenea)

Kemenangan atas Eibar membuat Barcelona menggeser Real Madrid dari puncak klasemen sementara La Liga. Barca mengoleksi 19 poin hasil dari enam kemenangan, satu hasil imbang, dan menelan dua kekalahan. 

Mereka unggul satu angka atas Madrid yang turun ke peringkat dua. Sementara itu, Granada, Atletico Madrid, dan Real Sociedad melengkapi posisi lima besar.

Sumber: Football Espana

Berita Terkait