Bola.com, Jakarta - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer merasa sangat puas dengan performa yang ditunjukkan Scott McTominay. Ia percaya bahwa sang gelandang telah berkembang dengan sangat pesat musim ini.
McTominay yang merupakan didikan akademi Manchester United mulai banyak terlibat di skuat Setan Merah musim ini. Gelandang 22 tahun itu diplot menjadi pengganti Ander Herrera di lini tengah United.
Sejauh ini McTominay menunjukkan performa yang sangat impresif bagi Manchester United. Ia menjadi pemain dengan menit bermain terbanyak di skuat United setelah Harry Maguire.
Solskjaer menilai bahwa sang gelandang banyak bermain karena ia menunjukkan performa yang sangat baik di skuat Manchester United.
"Dia telah bermain dengan sangat luar biasa," ujar Solskjaer yang dikutip Manchester Evening News.
Cocok dengan Fred
Solskjaer juga menilai salah satu penyebab melejitnya performa McTominay karena ia sudah semakin mengenali tandemnya, Fred.
"Dia [McTominay] dan Fred memiliki hubungan yang sangat baik. Mereka sudah saling memahami satu sama lain dan kerjasama mereka semakin membaik."
"Musim lalu mereka bermain bersama saat pertandingan melawan PSG, saat kami mengalami sejumlah masalah cedera. Namun musim ini mereka sudah menjadi tandem di lini tengah kami."
Pemimpin Masa Depan
Tidak hanya memuji performanya, Solskjaer juga memuji jiwa kepemimpinan yang ditunjukkan sang gelandang di skuat United.
"Scotty adalah seorang pemimpin di tim ini. Ia adalah seorang putra daerah asli Manchester."
"Anda bisa melihat ia berada di belakang striker saat ia mencetak gol, di mana ia bisa memutar badan sebelum mencetak gol. Saya melihatnya berkembang menjadi gelandang yang sangat bagus." ia menegaskan.
McTominay pemain muda yang dilejitkan pelatih Manchester United sebelumnya, Jose Mourinho. Jam terbang bermainnya kian tinggi di era Solskjaer.
Manchester United akan melakoni pertandingan tandang keempat mereka besok.
Mereka akan mengunjungi Vitality Stadium untuk menantang Bournemouth di pertandingan pekan ke 11 EPL musim ini.
Sumber asli: Manchester Evening News
Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, Published 01/11/2019)