Laporan dari Italia: Pembalap MotoGP Menyerbu Milan untuk Pameran EICMA 2019

oleh Marco Tampubolon diperbarui 05 Nov 2019, 14:00 WIB
Poster EICMA 2019, terpampang di Bandara Malpensa, Milan, Italia. (Marco Tampubolon/Liputan6.com)

Milan - Setiap tahun, kota Milan, Italia, menjadi tuan rumah pameran kendaraan roda dua terbesar di dunia, EICMA (Esposizione Internazionale Ciclo Motociclo e Accessori). EICMA pertama kali digelar pada 3 Mei 1914 lalu dan tahun ini, sudah memasuki edisi ke-77.

Bertempat di Fiera Milano, Rho, Milan, EICMA 2019 bakal berlangsung sejak 7 November - 10 November 2019. ‘Revolution in Motion’ menjadi tema pada EICMA 2019.

Advertisement

Ada dua alasan tema ini dipilih pihak penyelenggara. Pertama sebagai bentuk pernghargaan bagi perusahaan global atas komitmennya kepada kemajuan dan evolusi produk yang dihasilkan.

Sedangkan alasan kedua menurut situs resmi EICMA, adalah untuk memperingati 500 tahun kematian pelukis terkenal, Leonardo Da Vinci. Seniman dan ilmuwan ternama Italia ini dianggap memberi kontribusi besar terhadap keinginan manusia untuk bergerak.

 

Simak laporan jurnalis Liputan6.com Marco Tampubolon dari Milan, Italia, berikut ini.

Bandara Malpensa, Milan, Italia (Liputan6.com/Marco Tampubolon)

Sebanyak 1800 merek dari 40 lebih negara --60 persen di antaranya dari luar Italiai--kut berpatisipasi pada event ini. Jumlah ini meningkat dibanding edisi sebelumnya . Dan menurut Presiden EICMA, Andrea Dell'Orto, seluruh perusahaan ternama bakal hadir.

Meningkatnya jumlah membuat lokasi juga bertambah besar. EICMA 2019 menggunakan total delapan gedung atau dua gedung lebih banyak dibandingkan pameran tahun lalu.

Honda Motor sebagai salah satu produsen sepeda motor ternama di dunia juga ikut ambil bagian dalam ajang ini. Selain memperkenalkan produkproduk terbarunya, Honda juga rencananya bakal meluncurkan skuat pembalap yang bakal ambil bagian pada musim 2020.

 

2 dari 3 halaman

Dihadiri Pembalap MotoGP

Pembalap Suzuki, Alex Rins saat dalam perjalanan menuju Milan, Italia (Marco Tampubolon/Liputan6.com)

Liputan6.com bersama Astra Honda Motor Indonesia, berkesempatan menghadiri pameran akbar ini. Euforia EICMA 2019 mulai terasa setibanya di Bandara Malpensa, setelah kami menempuh penerbangan selama 13 jam lebih dari Indonesia menuju Milan, Italia. 

Sebuah poster EICMA 2019 tampak terpampang di depan pintu keluar-masuk Malpensa. Sementar spanduk juga beberapa kali terlihat saat dalam perjalanan menuju hotel. 

Dan dalam perjalanan dari Dubai ke Milan, Liputan6.com dan rombongan AHM dari Indonesia juga sempat berpapasan dengan pembalap MotoGP, Alex Rins. Pembalap asal Spanyol tersebut juga ingin menghadiri EICMA 2019 setelah tampil pada MotoGP Sepang, Malaysia, Minggu lalu. Dia berangkat bersama rekan satu timnya, Joan Mir.  

Selain Rins, juara dunia MotoGP 2019, Marc Marquez juga berpeluang besar meramaikan stan Honda pada EICMA 2019. Pembalap Spanyol tersebut kemungkinan hadir dalam acara peluncuran skuat HRC 2020 bersama pemabalap-pembalap Honda yang lainnya.

 

 

3 dari 3 halaman

Bukan Sekadar Pameran

EICMA 2019 tidak hanya memamerkan motor-motor terbaru dari berbagai perusahaan. Acara ini juga dimeriahkan berbagai kegiatan, termasuk  MotoLive Circuit. Adrenalin para pengunjung selanjutnya dipompa lewat aksi freestyle crosser-crosser andal.

Berbagai jenis hiburan disiapkan bagi para pengunjung. Sementara bagi anak-anak yang berusia 7-11 tahun, EICMA bekerjasama dengan pemerintah setempat pun menggelar acara safety riding. Acara ini bahkan sudah berlangsung di sejumlah tempat sejak bulan Mei lalu.

Singkat kata, kolaborasi EICMA dan Milan menjanjikan teater revolusioner bagi para pecinta otomotif, khususnya roda dua, lewat kehadiran berbagai mahaka pada pameran nanti.

"Karena setiap edisi EICMA berakhir, maka dunia roda dua tidak pernah sama lagi," ujar Dell'Orto dilansir situs EICMA.

Sesuai jadwal, pameran EICMA 2019 akan dibuka untuk wartawan selama dua hari, 5-6 November 2019. Bagi para bikers Tanah Air yang penasaran dengan kegiatan ini, silahkan berkunjung ke www.liputan6.com. Berbagai peristiwa dalam acara ini akan kami sampaikan lewat konten-konten menarik yang dikemas dalam bentuk artikel, foto, video, dan live Facebook. 

 

Sumber asli: Liputan6.com

Disadur dari: Liputan6.com (Marco Tampubolon/Edu Krisnadefa, published 5/11/2019)

Berita Terkait