Bola.com, Jakarta - Antonio Conte mengantisipasi serangan Borussia Dortmund kala Inter Milan bertandang ke Signal Iduna Park pada lanjutan Liga Champions 2019/2020, Rabu (6/11/2019) dini hari nanti.
"Ini akan jadi pertandingan yang penting. Kami memiliki poin sama, dan sepertinya satu tim yang akan lolos dari grup ini adalah Barcelona," kata Conte.
"Borussia Dortmund adalah tim kuat yang sudah teruji. Mereka juga sudah berpengalaman di kompetisi ini," sambungnya.
Pada pertemuan pertama, Nerazzurri unggul 2-0 atas Dortmund di Giuseppe Meazza. Akan tetapi, Lautaro Martinez dkk. masih tertahan di posisi ketiga.
Satu poin seharusnya sudah cukup buat Inter untuk naik satu peringkat ke posisi kedua sekalipun Slavia Praha menang atas Barcelona. Sebab, Inter akan unggul head to head.
Oleh karena itu, Conte berencana untuk bermain bertahan dan tidak ngoyo menyerang. Strategi itu akan dia terapkan andai Dortmund mampu mengunci lapangan tengah Inter.
"Kami akan bermain bertahan kalau Dortmund bisa mengurung pertahanan kami. Yang bisa saya katakan sekarang adalah Inter akan mencoba mendikte permainan," sambung Conte.
Tiga Pemain Inter Absen
Kabar bagusnya, Inter Milan bisa diperkuat Stefano Sensi yang sudah absen selama berminggu-mingggu. Sayang, tiga pemain lainnya, yakni Danilo D'Ambrosio, Roberto Gagliardini, dan Kwadwo Asamoah tidak dibawa ke Jerman.
"Stefano Sensi telah kembali. Dia sudah ikut latihan bersama kami tiga kali, sebelum laga lawan Bologna, kemarin, dan hari ini," ujar Conte lagi.
"Asamoah dan D'Ambrosio tidak ikut bersama kami. Satu lagi, Gagliardini, dia masih cedera juga," tutup mantan pelatih Juventus itu.
Sumber: Football Italia