Robert Alberts Puji Semangat Juang Pemain Persib Saat Membungkam PSIS

oleh Erwin Snaz diperbarui 06 Nov 2019, 23:20 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts. (Bola.com/Erwin Snaz)

Bola.com, Bandung - Persib Bandung meneruskan tren positif setelah mengalahkan PSIS Semarang dalam pertandingan pekan ke-27 Shopee Liga 1 2019 di stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Rabu malam (6/11/2019),

Dua gol Persib Bandung dilesakan Ezechiel N'douassel pada menit ke-10 dan Febri Hariyadi dari titik putih pada menit ke-73. Gol balasan PSIS tercipta lewat tendangan keras Bruno Silva pada menit ke-53.

Advertisement

"Selamat untuk pemain atas kemenangan malam ini, mereka fight untuk meraih kemenangan. Pada 30 menit pertama saya pikir pemain kami mampu mendominasi permainan sepenuhnya dan menghasilkan gol dari kesempatan yang didapat, dan ada satu gol bersih yang dianulir," ujar Robert Alberts, pelatih Persib, setelah pertandingan.

Namun, setelah itu, kata Robert, permainan berubah lantaran banyak tendangan bebas di area pemainan Persib Bandung dan sangat membahayakan. Terlebih, tim PSIS adalah tim dengan kekuatan fisik dan memiliki pemain asing yang tanggguh.

Robert mengungkap, pada babak dua pasukannya melanjutkan cara bermain seperti saat mengakhiri babak pertama.

"Kami memberikan bola ke lawan terlalu mudah dan PSIS memainkan bola direct yang sangat berbahaya, dan satu tendangan mereka bisa menghasilkan gol," jelas Robert.

2 dari 2 halaman

Eksekutor Penalti

Shopee Liga 1 - Persib Bandung Vs PSIS Semarang (Bola.com/Adreanus Titus)

Beruntung Persib Bandung memiliki kesempatan bisa mencetak gol dari penalti sehingga memberikan Persib kemenangan.

Robert menambahkan, eksekutor penalti diberikan kepada Febri Hariyadi berdasarkan hasil diskusi kapten Supardi Nasir dan tim pelatih.

"Tadi kapten dan pelatih berdiskusi siapa yang yang akan menjadi penendang dan Supardi sebagai kapten mengambil keputusan, dia memutuskan memberikan pada Febri dan itu memberikan kemenangan," jelas pelatih asal Belanda ini.

Meski menang, Persib masih tetap berada di posisi kedelapan di klasemen sementara Liga 1 2019, kalah selisih gol dengan Tira Persikabo. Kedua tim memiliki poin sama, 37.

Berita Terkait