Fuzhou China Terbuka 2019: Praveen / Melati Amankan Tiket Perempat Final

oleh Rizki Hidayat diperbarui 07 Nov 2019, 16:54 WIB
Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, melenggang ke perempat final Fuzhou China Terbuka 2019. Praveen/Melati menang 21-11, 21-13 atas Chris Adcock/Gabrielle Adcock pada 16 besar. (dok. PBSI)

Bola.com, Fuzhou - Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, lolos ke perempat final Fuzhou China Terbuka 2019, setelah mengalahkan pasangan asal Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock.

Bertanding di Haixia Olympic Sports Center, Kamis (7/11/2019) siang WIB, Praveen/Melati tampil dominan sejak gim pertama. Hanya dalam waktu 30 menit, Praveen/Melati yang menempati unggulan ketujuh menang 21-11, 21-13 atas Chris/Gabrielle.

Advertisement

Hasil ini membuat Praveen/Melati membalikkan head to head atas pasangan suami-istri tersebut. Praveen/Melati unggul 4-3 atas Chris/Gabrielle.

"Pasangan Eropa bisa dibilang pola mainnya rumit, mereka punya pola main yang tidak mengenakkan untuk kami. Tetapi, pada pertandingan kali ini kami tidak mau memberi celah kepada mereka masuk ke permainan dan berusaha main di pola kami," ujar Praveen.

"Dari awal kami bisa langsung in dan terus menekan. Kalau dibilang lebih pede, memang mau awalnya main maksimal dulu, dan memang sekarang lebih percaya diri," lanjutnya dalam rilis dari PBSI.

Pada babak perempat final Fuzhou China Terbuka 2019, Praveen/Melati akan berhadapan dengan Yuta Watanabe/Arisa Higashino asal Jepang. Sejauh ini, Praveen/Melati unggul head to head 2-0 atas Watanabe/Higashino.

"Kami sudah pernah ketemu mereka, jadi nanti kami pelajari lagi pada pertemuan sebelumnya bagaimana strateginya. Mereka pemain yang ulet, jadi sebelum bola jatuh di lapangan, kami harus siap terus," kata Melati.

2 dari 2 halaman

Rinov/Mentari Angkat Koper

Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy / Pitha Haningtyas Mentari lolos ke babak kedua Korea Terbuka 2019 yang berlangsung di Incheon Airport Skydome, Korea. (foto: PBSI)

Sayangnya, hasil bagus yang didapat Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti gagal diikuti Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Langkah Rinov/Mentari terhenti pada 16 besar, setelah menelan kekalahan 21-23, 13-21 dari Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie.

Dengan hasil ini, Praveen/Melati menjadi harapan terakhir Indonesia di nomor ganda campuran. Pada Fuzhou China Terbuka 2018, langkah Praveen/Melati terhenti pada perempat final, setelah menelan kekalahan 21-18, 16-21, 14-21 dari Wang Yilu/Huang Dongping.