Bola.com, Sleman - Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro mengingatkan pemainnya yang masih meremehkan serangan lawan.
Seto memberikan peringatan setelah PSS menjalani uji coba dengan tim Pra PON DIY di Stadion Maguwoharjo, Rabu (13/11/2019).
Dalam sesi latih tanding tersebut, PSS menang 4-1. Seto menyoroti performa timnya yang sempat kebobolan. Ia berharap sikap meremehkan tidak terulang kembali dalam menghadapi siapapun lawannya.
"Evaluasi pasti ada di uji coba melawan Pra PON DIY kemarin. Masih kemasukan gol, ada sikap meremehkan, kecolongan melalui umpan terobosan. Harapannya semua harus tetap fokus," kata Seto Nurdiyantoro, Jumat (15/11/2019).
Setelah menjalani latih tanding dan latihan rutin, skuat Elang Jawa dijadwalkan menjalani pekan ke-28 Shopee Liga 1 2019 menjamu Borneo FC di Stadion Maguwoharjo, Rabu (20/11/2019).
"Tim yang akan kami hadapi nanti adalah Borneo FC. Artinya, di sektor penyerangan maupun pertahanan harus seimbang," ungkap Seto.
Seto menegaskan, PSS Sleman tidak boleh terlena. Apalagi, Borneo FC juga tim yang berbahaya saat bertanding di kandang lawan.
Video: Highlights Borneo FC Vs PSS Sleman
Kesempatan Bermain
Selain fokus pada permainan tim, pelatih yang telah mengantongi lisensi kepelatihan AFC Pro tersebut juga bakal melakukan rotasi. Sejumlah pemain PSS Sleman yang masih jarang tampil seperti Sidik Saimima atau Samuel Christianson, bakal mendapat kesempatan.
"Pada sisa pertandingan, saya akan lebih berani merotasi. Sidik Saimima dan Samuel Christianson mulai ada peningkatan. Kalau semakin lama berlatih, semakin terbentuk karakter dengan tim," jelas Seto.