Emanuel De Porras Sindir Program Naturalisasi di Timnas Indonesia

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 20 Nov 2019, 17:45 WIB
Mantan penyerang Persija Jakarta dan PSIS Semarang asal Argentina, Emanuel De Porras. (Dok. Istimewa)

Bola.com, Jakarta - Emanuel De Porras mempertanyakan banyaknya pemain naturalisasi di Timnas Indonesia. Mantan striker Persija Jakarta itu merasa kasihan dan meniali naturalisasi hanyalah kepentingan bisnis semata.

Pemain yang akrab disapa Cachi itu mengaku masih mengikuti berita perkembangan sepak bola Indonesia. Ia bahkan selalu menyempatkan diri menonton laga-laga Timnas Indonesia dan Liga 1.

Advertisement

Cachi juga menyaksikan kekalahan yang diperoleh Timnas Indonesia atas Timnas Malaysia pada lanjutan Kualfikasi Piala Dunia 2020 Zona Asia, Selasa (20/11/2019). Pria asal Argentina yang kini berkarier sebagai pelatih itu menyayangkan naturalisasi di Timnas Indonesia.

"Saya mengikuti turnamen Indonesia. Saya tertarik untuk mengetahui segala sesuatu karena sekarang saya pelatih," ujar De Porras kepada Bola.com.

"Saya menonton sedikit. Timnas tidak bagus. Ada banyak politik dalam PSSI. Pemain naturalisasi untuk apa? Kasihan Timnas Indonesia."

"Naturalisasi untuk bisnis agen dan pengurus," katanya lagi menambahkan.

 

2 dari 2 halaman

Tajam di Persija Jakarta dan PSIS Semarang

Emanuel De Porras pernah dipuja kala memperkuat PSIS Semarang (Futbolistasaxem)

Pada 2004, pemain bernama lengkap Emanuel Matias De Porras itu membela Persija Jakarta. Ia berhasil mengoleksi 16 gol, unggul empat gol dari duetnya di lini depan, Bambang Pamungkas.

Setelah itu, De Porras bergabung dengan PSIS Semarang selama dua musim, yakni 2005 dan 2006. Menurut data dari RSSSF, De Porras melesakkan 13 gol pada musim pertama dan 10 gol pada musim berikutnya.

Berita Terkait