Gol Cepat Egy Maulana Vikri Bawa Timnas Indonesia U-22 Ungguli Thailand di Babak Pertama

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 26 Nov 2019, 15:50 WIB
Para pemain Timnas Indonesia U-22 merayakan gol yang dicetak Egy Maulana ke gawang Thailand pada laga SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Selasa (26/11). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Manila - Timnas Indonesia U-22 unggul 1-0 atas Thailand pada 45 menit pertama pertandingan Grup B cabang sepak bola SEA Games 2019, Selasa (26/11/2019), di Rizal Memorial Stadium. Gol tim berjuluk Garuda Muda itu dicetak Egy Maulana Vikri pada menit keempat.

Laga baru memasuki menit keempat, Timnas Indonesia U-22 sudah unggul. Berawal dari kemelut di kotak penalti, Egy berhasil menghajar bola untuk menggetarkan gawang Thailand.

Advertisement

Setelah tertinggal, Thailand mengambil alih jalannya serangan. Namun, Timnas Indonesia U-22 yang justru sering menciptakan peluang.

Sepakan Egy pada menit ke-10 masih dapat ditangkap. Enam menit berselang, giliran tendangan Evan Dimas Darmono yang masih melambung di atas gawang Thailand.

Thailand mengancam pada menit ke-17. Tapi, kehebatan kiper Timnas Indonesia U-22, Nadeo Argawinata, masih mampu menepis tendangan Suphanat Muenta.

Hingga paruh pertama usai, skor tidak berubah. Untuk sementara, Timnas Indonesia U-22 mengungguli Thailand 1-0. 

Video

2 dari 2 halaman

Susunan Pemain

Sepak Bola SEA Games 2019: Thailand vs Indonesia. (Bola.com/Dody Iryawan)

Thailand (4-4-2): Nont Muangngam (k); Shinnaphat Leeaoh, Thitathorn Akusornsri, Saringkan Promsupa, Srayut Sompom (b); Anon Amornlertsak, Jaroensek Wonggorn, Chantmongkol Tongkiri, Kritsada Kaman (t); Supachai Jaided, Suphanat Muenta (d)

Pelatih: Akira Nishino

Timnas Indonesia U-22 (4-2-3-1): Nadeo Argawinata (k); Asnawi Mangkualam, Andy Setyo, Bagas Adi Nugroho, Firza Andika (b); Zulfiandi, Syahrian Abimanyu; Egy Maulana Vikri, Evan Dimas, Saddil Ramdani (t); Muhammad Rafli (d)

Pelatih: Indra Sjafri