Lionel Messi Pantas Jadi Pemain Terbaik Sepanjang Masa?

oleh Liputan6.com diperbarui 03 Des 2019, 22:00 WIB
Pemain Barcelona Lionel Messi bereaksi setelah meraih trofi Ballon d'Or 2019 di Chatelet Theatre, Paris, Prancis, Senin (2/12/2019). Messi mengukir sejarah dengan memenangkan Ballon d'Or untuk keenam kalinya. (FRANCK FIFE/AFP)

Jakarta - Lionel Messi akhirnya menjadi pemenang Ballon d'Or 2019. Gelar ini membuat pemain asal klub Barcelona menjadi pemain dengan perolehan gelar pemain terbaik dunia paling banyak. Sudah layak menjadi The GOAT atau The Greatest of All Time alias pemain terbaik sepanjang masa?

Ballon d'Or 2019 sejak awal diprediksi bakal menjadi milik Lionel Messi. Sebab, sang pemain tampil begitu bagus sepanjang 2019, walau secara gelar kalah dari pemain lain.

Advertisement

Bersama Barcelona, Lionel Messi tampil dominan di La Liga. Hanya saja, dia kalah saat bersaing dengan Liverpool di Liga Champions. Messi juga gagal saat membela timnas Argentina di Copa America 2019.

Pada malam gala Ballon d'Or 2019, Lionel Messi menerima penghargaan dari Luka Modric. Di bawah Messi, ada Virgil van Dijk dan Cristiano Ronaldo yang menjadi pemenang kedua dan ketiga.

 

Video

2 dari 3 halaman

Lionel Messi The GOAT?

Lionel Messi bersama istri dan kedua anaknya saat penghargaan Ballon d'Or di Paris, Prancis, Senin (2/12/2019) waktu setempat. (AFP/Franck Fife)

Gelar Ballon d'Or 2019 membuat Lionel Messi kini menjadi manusia dengan gelar Ballon d'Or paling banyak di dunia. La Pulga meraihnya enam kali, unggul dari Cristiano Ronaldo yang meraih lima kali.

Lionel Messi mendapatkan gelar Ballon d'Or pada edisi 2009, 2010, 2011, 2012, 2015, dan 2019.

Bukan hanya Ballon d'Or, Lionel Messi juga dominan dalam penghargaan pemain terbaik dunia versi FIFA [kini dikenal dengan nama FIFA Best]. Pemain asal Argentina juga meraih enam gelar pemain terbaik dunia versi FIFA.

Lionel Messi juga menjadi satu-satunya pemain yang mampu meraih gelar pemain terbaik FIFA enam kali. Paling banyak dibanding dengan pemain lainnya.

Dengan rangkaian catatan impresif tersebut, sudah layakkah Lionel Messi mendapat gelar The Greatest Of All Time [The GOAT] atau pemain terbaik sepanjang masa?

 

3 dari 3 halaman

Argentina Menjadi Beban Lionel Messi

Satu hal yang akan terus menjadi cela dalam karir gemilang Lionel Messi adalah kiprahnya di timnas Argentina. Dia boleh saja meraih meraih banyak gelar bersama Barcelona, tetapi belum ada satu pun gelar untuk Argentina.

Lionel Messi beberapa kali membawa Argentina melaju ke final turnamen besar, termasuk Piala Dunia. Akan tetapi, sejauh ini belum ada gelar juara yang diraih. Messi belum meraih gelar juara Copa America maupun Piala Dunia.

Lionel Messi masih punya kesempatan untuk memperbaiki catatannya bersama timnas. La Pulga belum pensiun dari timnas Argentina. Piala Dunia 2022 bisa menjadi momen tepat untuknya. Saat Piala Dunia 2022 digelar, usia Messi sudah 34 tahun.

 

Sumber asli: Squawka

Disadur dari: Bola.net/Liputan6.com (Asad Arifin/Defri Saefullah, published 3/12/2019)

Kapten Barcelona, Lionel Messi, menggiring bola saat melawan Slavia Praha pada laga Liga Champions 2019 di Stadion Camp Nou, Selasa (5/11). Kedua tim bermain imbang 0-0. (AP/Emilio Morenatti)