SEA Games 2019: Indonesia Tanpa Tunggal Putra di Semifinal Bulutangkis Perorangan

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 07 Des 2019, 17:10 WIB
Sea Games 2019 - Cabor - Bulutangkis (Bola.com/Adreanus Titus)
Sea Games 2019 - Cabor - Bulutangkis (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Manila - Indonesia dipastikan tak meraih medali dari bulutangkis nomor tunggal putra SEA Games 2019.

Satu-satunya wakil Indonesia di perempat final, Shesar Hiren Rhustavito, kalah dari pemain Singapura, Loh Yean Yew 20-22, 18-21 pada laga yang digelar di Multinlupa Sport Center, Sabtu (7/12/2019).

Advertisement

Sebelumnya, Firman Abdul Kholik kandas di babak 16 besar setelah kalah dari pemain Thailand, Sitthikom Thammasin 9-21, 17-21.

Pada pertandingan lain, tunggal putri Gregogia Mariska Tunjung juga tersingkir setelah kalah dari pemain Malaysia, 21-19, 12-21, dan 19-21. Satu-satunya tunggal putri yang lolos ialah Ruselli Hartawan yang mengalahkan pemain Myanmar, Thet Htar Thuzar 21-11 dan 21-17.

Di perempat final SEA Games 2019, masih ada satu wakil Indonesia, yakni ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang akan melawan pasangan Thailand, Sara Bodin/Jongjit Maneepong.

Pembaca Bola.com bisa menikmati sajian liputan eksklusif SEA Games 2019 Filipina dengan mengklik tautan ini.

Berita Terkait