Bola.com, Jakarta - Dua pemain kawakan Bali United, Fadil Sausu dan Wawan Hendrawan, memastikan bertahan di tim berjulukan Serdadu Tridatu pada musim 2020.
"Wawan dan Fadil masih bersama kami pada musim depan. Mereka tetap masuk dalam rencana pelatih pada musim 2020," kata CEO Bali United, Yabes Tanuri, di situs resmi mereka.
Kontribusi menjadi alasan Bali United mempertahankan Fadil dan Wawan. Keduanya merupakan pemain senior di tim tersebut.
"Kontribusi mereka dalam beberapa tahun terakhir pastinya jadi alasan kami mempertahankan mereka," tegas Yabes.
Wawan sudah bergabung dengan Bali United sejak 2017. Wawan mencatat 12 cleansheet pada Shopee Liga 1 2019. Kiper berusia 31 tahun itu selalu menjadi pemain inti dalam 31 pertandingan.
Sementara, Fadil merupakan pemain angkatan pertama sejak Bali United berdiri pada 2015. Sosoknya begitu penting bagi tim besutan Stefano Teco itu. Dari musim ke musim, Fadil tetap konsisten. Pada Shopee Liga 1 2019, kapten Bali United itu tampil dalam 31 laga dan mencetak dua gol.
3 Pemain Baru
Sebelumnya, Bali United juga mempertahankan Leonard Tupamahu, Gunawan Dwi Cahyo, dan Kadek Agung. Sementara, Diky Indrayana dan Putu Pager dilepas.
Untuk pemain baru, Bali United baru meresmikan tiga pemain, yakni Hariono, Gavin Kwan Adsit, dan Nadeo Argawinata.
Sumber: Bali United
Baca Juga
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026
Rapor Penggawa Timnas Indonesia di Pekan Ke-11 BRI Liga 1: Sayuri Bersaudara Menggila, Egy Sukses Jadi Pahlawan
Media Vietnam Singgung Absennya Rafael Struick Jadi Kabar Buruk bagi Timnas Indonesia di Piala AFF 2024