Bola.com, Jakarta Manajemen Persik Kediri mulai bergerak mengumpulkan kekuatan untuk musim depan. Dua pilar muda Macan Putih, Bayu Otto dan Septian Satria Bagaskara telah diikat kontrak untuk pentas Liga 1 2020, Senin (30/22/2019).
"Otto dan Bagas telah resmi kontrak dan bertahan di Persik musim 2020. Sesi teken kontrak kami lakukan di mes pemain Persik," ucap Beny Kurniawan, Manajer Tim.
Beny juga mengungkapkan Otto dan Bagas pemain masa depan Persik. "Mereka dua di antara pemain muda yang diproyeksikan sebagai tulang punggung tim pada masa datang," kata Beny Kurniawan.
Bayu Otto merupakan pemain dengan usia paling muda di skuat Macan Putih. Sementara Bagas adalah topksorer Persik di Liga 2 2019 lalu dengan koleksi sembilan gol.
Aksi manajemen ini pun memupus rumor jika beberapa pilar inti Persik akan diboyong pelatih Budihardjo Thalib ke Sriwijaya FC untuk Liga 2 2020.
"Kami memang memilih diam agar publik tak menilai manajemen hanya bicara. Kami diam, tapi terus bekerja. Karena tensi dan persaingan Liga 1 sangat ketat. Jadi kami tak mau sembrono melangkah," tutur Beny Kurniawan.
Sosok yang juga jurnalis televisi regional Jatim itu berjanji pemain Persik Kediri lainnya akan menyusul untuk teken kontrak. "Sabar. Kami masih menyiapkan administrasi untuk kontrak pemain lainnya," ujarnya.
Pemain Lain Masih Menunggu
Sementara itu, beberapa pemain Persik Kediri masih terus menunggu. Faris Aditama dkk. menggelar latih tanding melawan klub kampung, Mitra Muda, di Lapangan Desa, Blabak Kecamatan Kandat, Kabupaten Kediri.
Meski masa depan mereka masih mengambang, wajah pemain yang mengantar Persik naik kasta ke Liga 1 2020 sekaligus menjuarai Liga 2 2019 itu tampak ceria. Mereka bercanda dan saling curhat tentang masa depannya.
"Kabar apapun yang kami akan terima dari manajemen Persik, sebagai pemain, kami harus rajin dan disiplin menjaga kebugaran. Jika suatu saat nanti klub membutuhkan, kami telah siap," kata Wimba Sutan Fenosa.
Pada acara kumpul-kumpul itu selain Wimba Sutan Fenosa hadir pilar utama Macan Putih, seperti Faris Aditama, Galih Akbar, Bayu Otto, Risna Prahalabenta, Farhat, Obet Choiri, dan Septian Satria Bagaskara. Namun striker Timnas Indonesia U-23 ini tak turun lapangan, karena masih proses pemulihan pascaoperasi engkel kaki kirinya.
Pemain asal Kediri yang merumput di klub Liga 1 juga nampak, seperti Guntur Ariyadi (Madura United), Vava Mario Zagallo, dan Dani Saputra yang baru dilepas Persija.
Baca Juga