Bola.com, Surabaya - Andik Vermansah kemungkinan bakal meningalkan Madura United. Sampai sekarang, tidak ada tanda-tanda pemain sayap berusia 27 tahun itu bakal kembali membela Laskar Sape Kerap untuk musim 2020.
Andik mulai merancang rencananya berpindah ke klub lain. Dia ingin melanjutkan kariernya di kompetisi Indonesia. Namun, pemain kelahiran Jember itu mendapat tawaran dari klub Malaysia.
“Alhamdulillah, saya memang dapat tawaran lagi dari Malaysia. Tapi, ibu sudah nyaman berada di di sini. Ibu minta saya tidak bermain yang jauh dari rumah. Saya ingin klub yang dekat-dekat Surabaya saja,” kata Andik kepada Bola.com.
Situasi itu membuat Andik galau. Jika menengok ke belakang, keputusan Andik bergabung dengan Madura United juga karena faktor keluarga.
Andik cukup menggunakan kendaraan pribadinya untuk menuju tempat latihan. Setiap hari, dia menempuh sekitar 40 kilometer dari rumahnya di Surabaya menuju Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, dengan mengakses Jembatan Suramadu.
“Selama ini, kalau bermain di Madura United, saya selalu pulang ke rumah setelah latihan. Mungkin karena itu ibu merasa nyaman, saya juga merasa nyaman sebenarnya,” imbuh pemain sayap Timnas Indonesia itu.
Sebelumnya membela Madura United, Andik Vermansah selama lima tahun hijrah ke Malaysia dengan berseragam Selangor FA dan Kedah FA. Makanya, nama pemain jebolan kompetisi internal Persebaya Surabaya itu tidak asing di negeri Jiran.
Melaka United dan JDT
Kabarnya, terdapat dua klub Malaysia sekaligus yang menginginkan Andik Vermansah untuk mengisi slot pemain ASEAN. Dari informasi yang didapat Bola.com, klub tersebut adalah Melaka United dan Johor Darul Ta’zim.
Situasi itu masih membuat Andik galau. Sebab, dia juga ingin kembali ke Malaysia. Tapi, dia juga tidak bisa membiarkan permintaan ibunya begitu saja demi keinginan tersebut.
“Saya pasrahkan kepada Tuhan, mana yang menjadi rezeki saya. Saya pasti mensyukuri saja nanti dapatnya dari mana. Saat ini, saya masih ada kontrak dengan Madura United sampai Januari,” imbuh Andik.
Andik sempat mengunggah konten di akun instagramnya yang berisi pamitan pada Madura United pada Senin (30/12/2019) pagi. Tak lama setelah itu, dia menghapusnya.
Baca Juga
Rapor Penggawa Timnas Indonesia di Pekan Ke-11 BRI Liga 1: Sayuri Bersaudara Menggila, Egy Sukses Jadi Pahlawan
Media Vietnam Singgung Absennya Rafael Struick Jadi Kabar Buruk bagi Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
TC Timnas Indonesia di Bali untuk Piala AFF 2024 Diundur Setelah Pilkada, Dimulai 28 November 2024