Liverpool Tanpa Dua Pemain Kunci Saat Hadapi West Ham United

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 29 Jan 2020, 20:00 WIB
Striker Liverpool, Sadio Mane (kiri) berselebrasi dengan Virgil van Dijk (tengah) dan Jordan Henderson pada laga kontra Wolverhampton Wanderers, Minggu (29/12/2019). (AFP/Paul Ellis)

Bola.com, Liverpool - Liverpool dipastikan tampil tanpa dua pemain andalannya kala bertamu ke markas West Ham United, Kamis (30/1/2020). Sadio Mane dan James Milner akan menyaksikan rekan-rekannya dari bangku penonton.

Manajer Jurgen Klopp awalnya yakin Mane bisa tetap masuk susunan pemain The Reds meski mengalami cedera pada laga kontra Wolverhampton Wanderers pekan lalu. Namun, situasinya lebih buruk dari bayangan.

Advertisement

"Sadio Mane tidak akan tampil lawan West Ham United. Mungkin, dia juga belum bisa tampil lawan Southampton," ujar Klopp.

"Tidak serius, hanya cedera otot saja. Beruntung buat kami karena istirahat selama dua pekan saja seharusnya sudah cukup. Kebetulan Februari nanti akan ada winter break," katanya lagi.

Liverpool bisa memainkan Adam Lallana atau Xherdan Shaqiri guna menambal posisi yang ditinggalkan Mane. Gaya bermain kedua pemain memang tidak sama, tapi setidaknya kualiltasnya tidak berbeda jauh.

Sementara itu, James Milner kemungkinan hanya akan duduk di bangku cadangan Liverpool. Ia baru saja sembuh dari cedera, namun kondisinya masih akan dimonitor.

Video

2 dari 3 halaman

Kabar Baik dari Kubu West Ham

Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum, berusaha melewati kiper West Ham, Lukasz Fabianski, pada laga Premier League di Stadion Anfield, Minggu (12/8/2018). Liverpool menang 4-0 atas West Ham. (AP/David Davies)

Manajer David Moyes mengungkapkan, dua pemain andalannya, yakni Lukasz Fabianski dan Robert Snodgrass mungkin bisa masuk susunan pemain.

"Masih ada 1-2 pemain kunci yang absen. Kabar bagusnya, Fabianski mungkin bisa tampil," kata Moyes.

"Kita lihat saja nanti. Sama seperti Snodgrass yang juga sudah ikut latihan setelah absen beberapa waktu akibat cedera ligamen," ujarnya lagi.

West Ham United akan menghadapi Liverpool tanpa Felipe Anderson, Ryan Fredericks, dan Andriy Yarmolenko. Jack Wilshere yang belum bermain sejak Oktober tahun lalu juga dipastikan tak masuk susunan pemain.

Sumber: Liverpool

3 dari 3 halaman

Susunan Pemain Kedua Tim pada Pertandingan Terakhir

Penyerang anyar West Ham United, Sebastian Haller, tampil gemilang di 4 laga awal Liga Inggris musim ini (Foto: Premier League)

Leicester City 4-1 West Ham United

Randolph, Zabaleta, Diop, Ogbonna, Cresswell, Masuaku, Noble, Rice, Snodgrass, Lanzini, Haller.

Wolves 1-2 Liverpool

Alisson, Alexander-Arnold, Gomez, Van Dijk, Robertson, Henderson, Oxlade-Chamberlain, Wijnaldum, Mane, Salah, Firmino.