Instruksi Khusus Robert Alberts kepada Geoffrey Castillion di Latihan Perdana bersama Persib

oleh Erwin Snaz diperbarui 30 Jan 2020, 23:15 WIB
Geoffrey Castillion sudah bergabung dalam latihan Persib Bandung. (Bola.com/Erwin Snaz)

Bola.com, Bandung - Striker asal Belanda, Geoffrey Castillion mulai berlatih dengan Persib Bandung, Kamis (30/1/2020) di Green Forest, Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Namun, sesi latihan yang dilalui pemain dengan tinggi 192 cm itu baru sebatas latihan aerobik.

Castillion baru tiba di Bandung pada Selasa (28/1/2020) malam setelah melalui perjalanan dari negaranya, Belanda. Oleh karena itu, pelatih Robert Rene Alberts tidak langsung menyertakan eks pemain Ajax Amsterdam tersebut dalam sesi latihan berat bersama Pangeran Biru.

Advertisement

"Saya melalui perjalanan panjang dari Belanda dan langsung gabung latihan. Pelatih berbicara agar saya pelan-pelan beradaptasi, menyesuaikan diri dengan temperatur di sini, mengatasi jet lag. Baru keesokan harinya saya berlatih di lapangan sepak bola," ujar Castillion.

Castillion mengaku sangat terkesan bisa bergabung latihan dengan Persib yang memiliki sejumlah pemain berkualitas. Mantan pemain Ajax Amsterdam itu juga menilai Pangeran Biru memiliki fans luar biasa.

"Memang saya belum melihat tim ini lebih jauh tapi menurut saya ada banyak pemain yang bagus di sini. Apalagi ada Nick Kuippers yang sama-sama berasal dari Belanda," ujar Castillion lagi.

"Yang lainnya saya masih harus mengenal lebih dalam. Tapi saya mulai mengenal pemain-pemain lain dan saya rasa mereka orang-orang yang baik," lanjut pemain yang sebelum bergabung dengan Persib bermain untuk klub Islandia.

Bagi Castillion, berkarir di kawasan Asia merupakan kali pertamanya di sepak bola. Sebelumnya kata dia merumput di negara-negara Eropa.

"Ini kesempatan yang bagus untuk saya merasakan atmosfer sepak bola di sini. Dan saya belum pernah ke sini karena sebelumnya saya bermain di Eropa, pernah bermain di Amerika dan ini pertama kali saya akan bermain di Asia. Jadi kenapa saya datang," ujar Castillion.

Castillion rencananya akan dilihat kemampuanya oleh Robert Alberts untuk diandalkan di lini depan Persib pada Liga 1 2020, setelah batal merekrut satu pemain asal Brasil, Joel Vinicius.

Video

2 dari 2 halaman

Menanti Duet

Geoffrey Castillion sudah bergabung dalam latihan Persib Bandung. (Bola.com/Erwin Snaz)

Robert Rene Alberts sudah tidak sabar mencoba kombinasi Wander Luiz dengan Geoffrey Castillion di Persib Bandung. Juru taktik asal Belanda itu berharap keduanya dapat menjadi duet maut di lini depan.

"Luiz sudah mulai menunjukkan kualitasnya. Tapi, saya masih harus melihat Luiz dengan pemain baru yang akan datang," kata Robert usai memimpin latihan Persib di lapangan Inspire Arena, Lembang, baru-baru ini.

Robert pun tak ingin waktu persiapan Persib terbuang saat hendak membangun skuat musim 2020. "Semoga mereka menjadi kombinasi yang kami cari," ucapnya.

"Kami masih memiliki waktu, tetapi kami juga ingin tim ini siap secepatnya karena tidak banyak waktu yang tersisa."

Geoffrey Castillion datang setelah penyerang Brasil, Joel Vinicius, memutuskan mengakhiri latihan bersama Persib Bandung. Rencananya, mantan pemain Ajax itu langsung bergabung bersama skuat Persib dalam pemusatan latihan di Lembang.

Berita Terkait