Pelatih PSIS Puji Kualitas Rumput Stadion Citarum dan Antusiasme Suporter

oleh Vincentius Atmaja diperbarui 31 Jan 2020, 05:15 WIB
PSIS Semarang menggelar latihan perdana menyambut musim 2020 di Stadion Citarum, Semarang, Kamis (30/1/2020). (Bola.com/Vincentius Atmaja)

Bola.com, Semarang - PSIS Semarang akhirnya menggelar latihan perdananya sebelum menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2020. Pemain Mahesa Jenar berlatih ringan di Stadion Citarum, Semarang, Kamis (30/1/2020).

Menarik bagi PSIS Semarang karena para pemain menjalani latihan di atas rumput sintetis. Seperti diketahui Stadion Citarum baru saja selesai melakukan pembenahan untuk lapangannya, dengan rumput sintetis berstandar FIFA.

Advertisement

Berbeda dengan musim lalu saat PSIS masih berkandang di Stadion Moch Soebroto, Magelang. PSIS juga sempat berlatih di Stadion Citarum. Hanya saja waktu itu lapangan masih menggunakan rumput alami.

Pelatih PSIS, Dragan Djukanovic, mengaku senang melihat kualitas rumput sintetis yang dimiliki Stadion Citarum. Kualitas rumput yang dianggarkan Rp12 miliar oleh Pemkot Semarang ini menurut sang pelatih membuat timnya dapat memaksimalkannya latihan.

"Lapangan sintetis sangat bagus, permukaan halus, sesuai standar. Secara umum bagus dan sangat memuaskan, semoga latihan kami semakin maksimal di sini," beber mantan pelatih Borneo FC.

"Saya juga sangat senang animo masyarakat Semarang. Melihat latihan saja begitu banyak suporter yang datang," tutur pelatih PSIS Semarang itu.

 

Video

2 dari 2 halaman

Agenda Uji Coba

Selain mulai menggelar latihan PSIS Semarang dengan intens, Dragan Djukanovic memiliki rangkaian program uji coba. Hanya saja, tidak ada lawan sesama kontestan Liga 1 dalam rancangannya.

Dua tim tim tetangga, yakni Persik Kendal dari Liga 3 dan Persijap Jepara dari kasta Liga 2, bakal menjadi lawan PSIS di partai pemanasan. Dragan menyebut timnya akan lebih dulu mematangkan adaptasi secara taktik dan strategi yang dibuatnya.

"Uji coba pasti ada, tapi kami lebih melihat dulu kesiapan tim dan berbagai rencana permainan yang harus berjalan. Setidaknya pemain harus beradaptasi dulu dengan taktik dan strategi yang saya terapkan," jelas Dragan Djukanovic.

Berita Terkait