Bola.com, Jakarta - Wabah Virus Corona yang melanda China membuat 2 kejuaraan elite atletik dibatalkan. Situasi ini membuat Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) terpaksa mengalihkan atletnya ke kejuaraan lain di Australia.
Kejuaraan atletik dunia yang dibatalkan karena dampak wabah Virus Corona adalah World Athletics Indoor Championships 2020 yang diikuti Lalu Muhammad Zohri.
Kemudian Asian Indoor Athletics Championships 2020 yang diikuti Zohri, Sapwaturrahman, Halomoan Edwin Binsar Simanjuntak, Emilia Nova, dan Alvin Tehupeiory.
Sekjen PASI, Tigor M Tanjung, mengungkapkan batalnya dua event berskala internasional itu membuat pihaknya langsung mengarahkan para atlet untuk berkompetisi di Australia.
"Kejadian merebaknya virus Corona ini sangat luar biasa. Sehingga ada 2 event internasional yang seharusnya diikuti Zohri harus dibatalkan. Keduanya bukan event sembarangan, Kejuaraan Asia Indoor dan Kejuaraan Dunia Indoor," kata Tigor kepada wartawan, Rabu (5/2/2/2020).
"Batalnya event-event ini tidak menjadi kerugian buat kami karena saya yakin pelatih punya cara lain. Kami akhirnya mencari kompetisi pengganti untuk Zohri dan yang lainnya, yakni Brisbane Oceania Area Permit yang akan digelar pada 20 Maret," tegas Sekjen PASI itu.
Video
Menuju Olimpiade 2020
Para atlet atletik kini sedang berburu tiket untuk bisa tampil di Olimpiade 2020 di Tokyo. Ada dua cara untuk mendapat tiket tersebut, yakni lolos limit kualifikasi dan sistem ranking.
"Atletik itu diberi periodisasi panjang sampai Juni untuk merebut tiket ke Olimpiade dengan dua cara, yakni melalui ranking dunia atau melewati limit. Lalu Muhammad Zohri lolos ke Olimpiade melalui limit dengan 10,03 detik miliknya," ujar Sekjen PASI itu.