Liverpool Disarankan untuk Pulangkan Philippe Coutinho

oleh Rizki Hidayat diperbarui 07 Feb 2020, 09:30 WIB
Winger Bayern Munchen, Philippe Coutinho, berhasil mencetak hattrick pada laga kontra Warder Bremen di Allianz Arena akhir pekan lalu. Bayern pun menang 6-1 atas Bremen. (AFP/Christof Stache)

Bola.com, Liverpool - Mantan gelandang Liverpool, Steve McManaman, menyarankan The Reds untuk memulangkan Philippe Coutinho. Namun, proses transfer tersebut tergantung nilai jual Coutinho.

Playmaker asal Brasil itu sempat meniti karier di Liverpool. Namun pada 2018, Philippe Coutinho memutuskan pindah ke Spanyol untuk bergabung dengan Barcelona.

Advertisement

Sayangnya, kiprah Coutinho bersama El Barca tidak berjalan mulus. Alhasil, pemain berusia 27 tahun tersebut dipinjamkan ke Bayern Munchen.

Bersama Die Bayern, Philippe Coutinho berhasil mencetak tujuh gol dari 26 pertandingan di seluruh ajang. Meski tampil cukup baik, status sang playmaker tidak akan dipermanenkan Bayern Munchen pada musim panas nanti.

Menurut Steve McManaman, Liverpool harus mencoba untuk memulangkan Coutinho ke Anfield. McManaman percaya Coutinho memiliki kemampuan yang memadai untuk menjadi bagian dari skuat The Reds.

"Saya rasa ada peluang bagi Liverpool untuk memulangkan Philippe Coutinho. Saya tidak keberatan jika Coutinho kembali ke tim ini," ujar McManaman.

"Dia adalah pemain yang begitu luar biasa, namun transfer ini sangat tergantung dari faktor ekonomi. Jika Liverpool bisa mendatangkan Coutinho dengan harga yang masuk akal dan mungkin menjual beberapa pemain, saya rasa itu bisa terjadi," lanjutnya.

 

Video

2 dari 2 halaman

Tambahan Amunisi di Lini Depan

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, memeluk Philippe Coutinho saat melawan Manchester United pada laga Premier League di Stadion Anfield, Sabtu (14/10/2017). Liverpool bermain imbang 0-0 dengan Manchester United. (AP/Rui Vieira)

Steve McManaman percaya Liverpool saat ini membutuhkan tambahan amunisi di lini serang. Untuk itu kehadiran Coutinho bakal menjadi angin segar bagi tim yang bermarkas di Stadion Anfield tersebut.

"Ada rumor yang mengatakan Xherdan Shaqiri ingin pergi pada akhir musim nanti. Tidak hanya itu, Adam Lallana juga ingin pindah karena ingin bermain lebih sering," kata McManaman.

"Jika dua pemain itu pergi ada ruang di skuat mereka, dan saya ingin Coutinho mengisi ruang itu. Dia adalah pemain yang luar biasa bagi Liverpool, dan dia adalah pemain yang bisa menghadirkan perbedaan ketika timnya mengalami kesulitan." ujarnya.

Menurut laporan yang beredar, Barcelona tidak keberatan memulangkan Coutinho ke Liverpool. Namun, skuat Si Merah harus siap keluar uang sekitar 86 juta poundsterling untuk mengamankan jasanya.

Sumber: Horse Racing

Disadur dari: Bola.net (Penulis: Serafin Unus Pasi/Published: 6/2/2020)

Berita Terkait