Barcelona Tawarkan Philippe Coutinho ke Juventus

oleh Aning Jati diperbarui 10 Feb 2020, 08:45 WIB
Gelandang Bayern Munchen, Philippe Coutinho, melakukan selebrasi usai membobol gawang Koln pada laga Bundesliga di Allianz Arena, Sabtu (21/9/2019). Bayern Munchen menang 4-0 atas Koln. (AP/Matthias Schrader)

Bola.com, Jakarta - Barcelona, klub pemilik Philippe Coutinho, dikabarkan menawarkan sang pemain kepada klub Serie A, Juventus. Saat ini Coutinho bermain di Bayern Munchen dengan status pinjaman.

Sejauh ini mantan pemain Liverpool itu membukukan tujuh gol dan delapan assist dalam 24 penampilan di Bundesliga serta Liga Champions musim ini.

Advertisement

Meski statistiknya lumayan, Bayern Munchen disebut tidak memiliki niatan untuk mematenkan Philippe Coutinho dengan transfer mencapai 100 juta paun.

Alhasil, Barcelona hanya punya opsi menjual pemain asal Brasil itu pada bursa transfer musim panas mendatang. Andai benar dijual, Coutinho akan ditawarkan dengan kisaran harga antara 68-77 juta paun.

Menurut pemberitaan media Spanyol, Barcelona telah membuka kontak dengan Juventus untuk menjajaki apakah klub juara bertahan Serie A itu berminat terhadap Coutinho.

Pada awal musim ini, Coutinho sudah dikaitkan dengan Juventus. Nyonya Tua dikabarkan mengincar Coutinho sebagai kandidat pengganti Paulo Dybala andai meninggalkan Turin sebelum musim ini dimulai.

Selain Juventus, Barcelona juga disebut memasukkan Paris Saint-Germain (PSG) sebagai opsi kuat pelabuhan selanjutnya buat Philippe Coutinho.

Menariknya, laporan terbaru menyebut dua klub Premier League asal Manchester, Manchester United dan Manchester City, dirumorkan sama-sama tertarik mengamankan servis pemain berusia 27 tahun ini.

Sumber: Sportsmole

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Berita Terkait