Jadwal Babak Semifinal Piala Gubernur Jatim: Persebaya Vs Arema FC, Persija Kontra Madura United

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 16 Feb 2020, 08:15 WIB
Piala Gubernur Jatim 2020. (Bola.com/Dody Iryawan)

Bola.com, Jakarta - Lengkap sudah empat tim semifinalis babak empat besar Piala Gubernur Jatim 2020. Setelah Grup A mengirim Persebaya Surabaya dan Madura United, giliran Grup B mewakilkan Persija Jakarta dan Arema FC.

Sesuai aturan yang telah disepakati pada awal turnamen, masing-masing juara grup Piala Gubernur Jatim akan menghadapi runner-up grup. Adapun, kampiun Grup A adalah Persbaya dan Grup B menghasilkan Persija Jakarta sebagai penguasa babak penyisihan.

Advertisement

Maka dari itu, Persebaya Surabaya bakal berhadapan dengan Arema FC pada pertandingan yang bertajuk derbi Jawa Timur. Laga ini diperkirakan akan berjalan panas dan sengit mengingat rivalitas kelompok suporter kedua tim.

Partai lainnya mempertemukan antara Persija Jakarta dengan Madura United. Dua laga babak semifinal akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Senin (17/2/2020).

Babak semifinal pertama Piala Gubernur Jatim akan dimulai pukul 15.30 WIB disusul partai empat besar kedua pukul 18.30 WIB. Hingga berita ini tayang, panitia masih belum mengumumkan duel mana yang berlangsung lebih dulu.

Video

2 dari 2 halaman

Jadwal Babak Semifinal Piala Gubernur Jatim

Striker Arema FC, Jonathan Bauman, berusaha melepaskan diri dari penjagaan dua pemain Persija Jakarta, Rohit Chand dan Otavio Dutra, dalam laga terakhir Grup B Piala Gubernur Jatim 2020, Sabtu (15/2/2020). Arema FC dan Persija bermain imbang 1-1 dalam laga ini. (Bola.com/Iwan Setiawan)

Senin (17/2/2020)

  • Persebaya Surabaya Vs Arema FC

Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang

  • Persija Jakarta Vs Madura United

Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang

Berita Terkait