Bola.com, Jakarta - Cristiano Ronaldo punya cara istimewa untuk merayakan pertandingan ke-1.000 dalam karier sepak bolanya. Pemain asal Portugal itu mencetak gol pertama Juventus saat menekuk tuan rumah SPAL dengan skor akhir 2-1 di Stadio Paolo Mazza, Ferrara.
Dalam pertandingan ke-25 Juventus pada Serie A 2019-2020 itu, Ronaldo mencetak gol pada menit ke-39 setelah menerima assist dari Juan Cuadrado.
Gol kedua Juventus lahir dari Aaron Ramsey menit ke-60. Sementara tuan rumah, SPAL, mendapat penalti menit ke-69.
Gol Ronaldo paga laga ini jadi perhatian. Penyebabnya, itu menjadi gol ke-16 yang dilesakkan megabintang Juventus itu dalam 11 pertandingan yang dilakoninya secara beruntun.
Pelatih Juventus, Mauricio Sarri, memutuskan mengistirahatkan Ronaldo pada laga Juventus sebelumnya, yakni kontra Brescia (16/2/2020). Pada laga itu Juventus menang 2-0.
Sarri berujar Ronaldo bukan mesin, yang bisa bermain hingga 75 pertandingan sepanjang musim. Jadi, ia merasa perlu mengistirahatkan pemain andalannya itu.
Setelah lebih fresh, Ronaldo tak membuang peluang menambah pundi-pundi golnya. Tambahan satu golnya ke gawang SPAL, menjadikan koleksi golnya di Serie a musim ini menjadi 21, atau terpaut lima gol dari Ciro Immobile (Lazio), top scorer sementara dengan 26 gol.
Lebih dari itu, Ronaldo mencatatkan rekor bersama Juventus dengan satu golnya ke gawang SPAL itu.
Ukir Rekor
Kini Cristiano Ronaldo sejajar dengan legenda Fiorentina, Gabriel Batistuta, serta penyerang Sampodoria, Fabio Quagliarella, yang berhasil mencetak gol dalam 11 pertandingan secara beruntun.
Batitusta melakukannya pada musim 1994-1995 sedangkan Quagliarella pada musim lalu.
Secara khusus, sumbangan 21 gol pada Serie A musim ini hampir separuh dari total gol yang dilesakkan Juventus dari 25 pertandingan, yang berjumlah 48.
Saat ini Juventus masih berada di puncak klasemen sementara dengan poin 60, unggul empat dan enam poin dari Lazio serta Inte Mikan yang berada di peringkat kedua dan ketiga.
Lazio dan Inter Milan belum melakoni partai ke-25 musim ini.
Sumber: Reuters