Ada 2 Eks Persipura di Borneo FC, Jacksen Tiago Ogah Berkomentar

oleh Gatot Susetyo diperbarui 07 Mar 2020, 05:45 WIB
Pelatih Persipura, Jacksen F. Tiago (kiri) didampingi pelatih kiper Alan Haviludin menjelang latihan di Stadion Maguwoharjo, Rabu (18/9/2019). (Bola.com/Vincentius Atmaja)

Bola.com, Samarinda - Persipura Jayapura bakal dijamu Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, pada pekan kedua Shopee Liga 1 2020,  Sabtu (7/3/2020). Namun, pelatih Persipura, Jacksen Tiago, enggan berkomentar mengenai Borneo FC, terutama mengenai adanya eks Persipura di skuad berjulukan Pesut Etam itu.

Ada dua eks pemain Persipura Jayapura di skuad Borneo FC. Mereka adalah Emanuel Wanggai dan Titus Bonai. Jika pelatih Edson Tavares menurunkan dua jebolan Mutiara Hitam itu, maka laga nanti akan jadi reuni bagi keduanya bersama tim berjulukan Mutiara Hitam.

Advertisement

Namun, ketika ditanya soal dua mantan anak didiknya itu, Jacksen Tiago memilih untuk tidak berkomentar.

"Saya tak punya hak bicara tentang mereka. Mereka bukan pemain Persipura Jayapura lagi. Kalau musim lalu, saya mau menjawab soal itu," kata Jacksen Tiago.

Video

2 dari 2 halaman

Edson Tavares Lebih Tepat

Pelatih anyar Borneo FC bersama Presiden Klub Nabil Husein. (Dok. Borneo FC)

Pelatih asal Brasil ini pun menyatakan sosok yang tepat untuk menjawabnya adalah Edson Tavares.

"Coach Edson seharusnya yang dimintai komentar. Karena dia pelatih Borneo FC. Saya mau menjawab, kalau itu soal pemain dan tim Persipura," tutur pelatih Persipura Jayapura itu.

Berita Terkait