Sediakan Hadiah Rp14 Miliar, PUBG Mobile Pro League Jadi Gerbang Menuju Kejuaraan Dunia

oleh Nurfahmi Budi diperbarui 09 Mar 2020, 16:34 WIB
PUBG Mobile bakal kehadiran zombie mode di update terbarunya, kapan? (Liputan6.com/ Yuslianson)

Bola.com, Jakarta - PUBG Mobile membuat kejutan khusus bagi para atlet profesional di Indonesia. Gim besutan Tencent dan VNG tersebut membuat wadah baru, sekaligus terobosan anyar, yakni sistem kompetisi.

Yup, PUBG Mobile area Asia Tenggara menyelenggarakan liga profesional bertajuk PUBG Mobile Pro League (PMPL) 2020. Event model ini menjadi sistem baru yang diadopsi dari kompetisi PUBG Mobile Club Open.

Advertisement

Beberapa poin penting menyertai kompetisi yang sudah berjalan sejak akhir pekan lalu. Panitia menyediakan hadiah sebesar 1 juta dolar AS atau lebih dari Rp14 miliar. Selain itu, benefit lain juga bakal dirasakan para pemain, yakni menjadi gerbang utama bagi para tim profesional untuk melaju ke PUBG Mobile World League 2020.

Sebanyak 24 tim esports terbaik di Indonesia akan bertemu dan mengikuti regular season selama 18 hari, tepatnya sampai Minggu (29/3/2020). Tim-tim yang akan serta antara lain Evos Esports, Onic Esports, RRQ Ryu serta Bigetron RA. Nama terakhir berstatus Juara Dunia PUBG Mobile Club Open Fall Split Global Final 2019.

Selain itu, ada juga Dranix Avenger, Islands Of Gods, Louvre, Geek Fam, Alter Ego Esports, Dunia Game Esports, Aura dan Victim Sovers. Line up lengkap berkat keberadaan Boom Esports, Nara Esports, Genesis Dogma, Bahampaz, The Pillars Slayer, NFT Esport, Aerowolf Limax, Morph Team, Siren Esports, Red Rocket Cosmic, Bonafide Esports dan XCN Gaming.

Direktur Pemasaran PUBG Mobile untuk Asia Tenggara, Oliver Ye menyebut perhelatan kompetsi PUBG Mobile bertajuk PMPL 2020 sangat layak berada di Indonesia. Prestasi di pentas PMCO 2019 menjadi acuan utama.

 

2 dari 2 halaman

Alasan di Indonesia

PUBG Mobile x Resident Evil 2. (Doc: PUBG Mobile)

Oliver Ye menilai, Indonesia punya segudang talenta PUBG Mobile yang wajib diakomodir agar mampu berbicara di pentas dunia. "Kami bersemangat untuk melihat penampilan tim-tim PUBG Mobile profesional terbaik Indonesia berlaga di kancah dunia profesional,” ujar Oliver Ye.

Secara teknis turnamen, 24 tim esports yang bertanding dibagi dalam 3 kelompok grup. Dalam sehari, 6 babak akan diadakan, mempertandingkan 16 tim di 4 map PUBG Mobile, yaitu Erangel, Sanhok, Miramar, dan Vikendi.

Nantinya, 16 tim penghuni posisi tertinggi pada regular season PMPL 2020, berhak melanjutkan perjuangannya ke babak Grand Final PMPL 2020 seri Indonesia. Perhelatan ini akan berlangsung pada April 2020.

Tim dengan perolehan klasemen terbaik di grand final PMPL 2020 ini, akan otomatis lolos ke PUBG Mobile World League. Di sana, tim yang menjadi wakil Indonesia akan unjuk tanding dengan tim-tim lain dari seluruh dunia.

Bagi tim yang berada di posisi runner-up sampai peringkat 4 babak grand final PMPL 2020 tak boleh berkecil hati. Mereka masih punya kans tampil di turnamen akbar PUBG Mobile level Asia Tenggara.