Klasemen Piala AFC 2020: Bali United Semakin Terpuruk

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 12 Mar 2020, 07:15 WIB
Logo - AFC Cup (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Sebanyak dua pertandingan matchday ketiga Grup G Piala AFC 2020 digelar sepanjang Rabu (11/3/2020). Dari dua laga tersebut tercipta sembilan gol.

Bali United dipaksa mengakui kekalahan 0-4 dari Ceres-Negros. Gawang klub berjulukan Serdadu Tridatu itu diberondong gol-gol yang dicetak OJ Porteria 35', Bienvenido Maranon 54'-penalti, 69', dan Robert Lopez 73'.

Advertisement

Hasil ini membuat Bali United terperosok ke dasar klasemen sementara Grup G dengan koleksi 3 poin. Adapun Ceres-Negros semakin mantap di puncak klasemen dengan raihan 7 angka.

Sementara itu, kemenangan juga diraih Than Quang Ninh. Wakil Vietnam itu sukses mencuri poin penuh setelah mempermalukan tuan rumah Svay Rieng dengan skor 4-1.

Gol kemenangan Than Quang Ninh dibukukan Nguyen Hai Huy 36', Neven Lastro 57', Jeremie Dwayne Lynch 77', dan Dao Nhat Minh 86'. Adapun gol untuk Svay Rieng dibukukan Jean Befolo Mbaga 45'.

Tambahan tiga poin ini membuay Than Quang Ninh menghuni peringkat kedua dengan koleksi 4 angka. Adapun Svay Rieng bertengger di posisi ketiga dengan nilai 3 angka.

Berikut ini klasemen sementara Grup G Piala AFC 2020, selengkapnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Data dan Fakta

Piala AFC: Ceres Negros vs Bali United. (Bola.com/Dody Iryawan)

Hasil pertandingan Rabu (11/3/2020)

Svay Rieng 1-4 Than Quang Ninh

(Jean Befolo Mbaga 45' | Nguyen Hai Huy 36', Neven Lastro 57', Jeremie Dwayne Lynch 77', Dao Nhat Minh 86')

Ceres-Negros 0-4 Bali United

(OJ Porteria 35', Bienvenido Maranon 54'-penalti, 69', Robert Lopez 73')

Jadwal pertandingan matchday keempat Piala AFC 2020

14/4/2020 - Than Quang Ninh Vs Svay Rieng

14/4/2020 - Bali United Vs Ceres-Negros

Klasemen sementara Grup H Piala AFC 2020 sampai Kamis (12/3/2020) pagi WIB

Klasemen Grup G Piala AFC 2020 pertandingan ke-3. (Bola.com/Dody Iryawan)

Berita Terkait