Bola.com, Jakarta - Bhayangkara FC akan berhadapan dengan Persija Jakarta pada pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 yang disiarkan Indosiar di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Sabtu (14/3/2020). Partai tersebut layak disebut laga derbi lantaran kedua tim sama-sama berdomisili di Jakarta.
Lantas, apa arti laga derbi ini bagi pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster?
"Saya dari Eropa, ketika bermain dengan tim yang berasal dari kota yang sama, itu pasti pertandingan bakal berjalan seru, bisa dibilang derbi juga," ujar Munster.
"Anak-anak juga tahu hal itu, karena hal itu bagus juga untuk pemain. Bagus juga untuk Jakarta karena punya dua tim, di mana dua tim bisa dibilang sama-sama kuat juga," katanya menambahkan.
Dalam beberapa tahun terakhir, kedua tim memang berhasil membuktikan diri menjadi yang terbaik. Bhayangkara FC merupakan juara Liga 1 2017, dan Persija kampiun Liga 1 2018.
Video
Gengsi
Pertandingan derbi, dinilai Munster berbeda dengan laga lainnya. Sebab, ada gengsi tersendiri yang dipertaruhkan klub untuk menjadi yang terbaik di kotanya.
"Kami bermain melawan tim dengan banyak pemain bagus dan juga kuat. Pertandingan bakal sangat menarik sekali, sekalipun digelar tanpa penonton," tuturnya.
"Pemain pasti berkeinginan untuk melawan tim yang bagus juga, dan memang hari besarnya adalah besok, dan kita harus bisa memanfaatkan pertandingan akhir pekan ini secara maksimal," imbuh Munster.
Sumber asli: Bola.net
Disadur dari: Bola.net (Fitri Apriani, Published 13/3/2020)