Persija Mengontrak Mantan Bek Timnas Indonesia U-19 Selama 3 Tahun

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 15 Mar 2020, 17:30 WIB
Bek baru Persija, Salman Alfarid. (Media Persija).

Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta mengamankan tanda tangan mantan bek Timnas Indonesia U-19, Muhammad Salman Alfarid. Pemain berusia 18 tahun tersebut mendapat kontrak tiga tahun.

Salman Alfarid akan menghuni tim junior Persija Jakarta. Jika dirasa telah mumpuni, pemain kelahiran 16 April 2002 itu berpeluang dipromosikan ke tim senior.

Advertisement

"Salman masuk dalam proyek jangka panjang kami dan nantinya akan memperkuat tim junior Persija," ujar Direktur Pengembangan Persija Jakarta, Ganesha Putera, dinukil dari laman klub, Minggu (15/3/2020).

"Kami memberikan durasi kontrak panjang agar ia matang sebelum masuk tim senior Persija," jelas Ganesha Putera.

Salman Alfarid adalah anggota tetap Timnas Indonesia U-19 era pelatih Fakhri Husaini pada 2019. Saat tongkat kepemimpinan diambil alih Shin Tae-yong, ia tersisih.

Namanya sempat tercantum dalam 59 pemain pada seleksi Timnas Indonesia U-19 di Cikarang, Kabupaten Bekasi, 13-17 Januari. Namun, ia gagal terpilih untuk masuk skuat yang digeber dalam pemusatan latihan di Chiang Mai, Thailand, belum lama ini.

Video

2 dari 2 halaman

Mimpi yang Jadi Kenyataan

Pemain Timnas Indonesia U-19, Muhammad Salman Alfarid, berduel dengan pemain bertahan Hong Kong U-19 dalam laga kedua Grup K Kualifikasi Piala AFC U-19 2020 yang digelar di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (8/11/2019). (Bola.com/Yoppy Renato)

Bergabung dengan Persija Jakarta bak mimpi yang menjadi kenyataan bagi Salman Alfarid. Dia tidak ambil pusing harus bermain di tim kelompok umur lebih dahulu.

"Siapa yang tidak bangga pakai kostum Persija? Tim ini adalah impian saya sejak kecil dan terima kasih karena manajemen telah mengontrak saya," imbuh Salman Alfarid.

"Sekarang saya bermain di tim junior dahulu, semoga saat-saat mendatang bisa masuk ke tim senior dan bermain di hadapan The Jakmania," tutur jebolan Diklat Ragunan tersebut.

 

Sumber: Persija

Berita Terkait