Bola.com, Nyon - Presiden UEFA, Aleksander Ceferin, menyebut Liga Champions dan Liga Eropa musim ini harus berakhir pada 3 Agustus 2020. Ceferin berharap pandemi virus corona bisa segera berakhir agar turnamen kembali dilanjutkan.
Pandemi virus corona membuat Liga Champions dan Liga Europa ditunda sejak 13 Maret 2020. Alhasil, empat pertandingan leg kedua 16 besar Liga Champions dan delapan laga leg kedua perdelapan final Liga Europa urung digelar.
Untuk membahas kelanjutan dua turnamen tersebut, UEFA menggelar rapat melalui teleconference dengan 55 anggota pada 1 April lalu. Hasilnya, Liga Champions dan Liga Europa dihentikan hingga batas waktu yang tidak ditentukan.
Belum adanya indikasi pandemi virus corona bakal segera berakhir, membuat kelanjutan Liga Champions dan Liga Europa menjadi tanda tanya.
Meski begitu, UEFA coba menawarkan berbagai opsi agar turnamen bisa tetap selesai di lapangan. Satu di antaranya adalah menggelar laga fase knock-out Liga Champions dan Liga Europa di tempat netral.
Video
Komentar Presiden UEFA
"Turnamen harus selesai pada 3 Agustus, baik Liga Champions dan Liga Eropa. Kita berada dalam situasi yang luar biasa, jadi kami fleksibel pada tanggal dan waktu untuk kick-off," jelas Aleksander Ceferin.
"Jika krisis mereda lebih awal, kita bisa memulai lebih cepat. Kita bisa bermain dengan format saat ini, atau pertandingan digelar satu kali dan di tempat netral," lanjutnya.
"Untuk saat ini, hanya itu opsi untuk memainkan laga dengan final eight (perempat final) atau final four (semifinal)."
"Satu-satunya keputusan yang salah yang bisa kami buat saat ini adalah, tampil dengan membahayakan kesehatan dan keselamatan pemain, penggemar, dan wasit. Namun, jika kita dalam kondisi aman, maka saya tidak melihat masalahnya," kata Ceferin.
Sumber: Sportskeeda