Bola.com, Jakarta Sejumlah pemain diprediksi takkan memiliki karier dan performa bagus saat berpindah klub, atau ketika melewati masa keemasan. Namun, tak sedikit pemain yang mampu membalikkan anggapan tersebut.
Salah satunya, Ashley Young. Pemain asal Inggris itu merupakan satu di antara sosok andalan di sisi kiri pertahanan Manchester United. Young turut membantu MU meraih lima trofi juara, beberapa di antaranya adalah titel Premier League dan trofi Liga Europa.
Dengan usia yang telah menginjak 34 tahun, karier Ashley Young diprediksi segera berakhir. Apalagi, tak banyak klub elite Eropa yang menginginkan jasanya.
Tetapi, Inter Milan secara mengejutkan meminang Young dari MU pada Januari 2020. Bersama Inter, Ashley Young seperti kembali mendapatkan kesempatan kedua. Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, telah memainkan Young dalam lima pertandingan dan mencetak satu gol.
Selain Ashley Young, sejumlah pesepak bola di Eropa juga sukses membuktikan jika kemampuan mereka belum habis. Berikut 4 nama lainnya.