FOTO: Perjalanan Sukses Massimiliano Allegri Bersama Juventus

oleh Yoppy Renato diperbarui 09 Apr 2020, 13:59 WIB
Massimiliano Allegri datang ke Juventus pada tahun 2014, Allegri datang menggantikan Antonio Conte yang pada saat itu memutuskan pergi dari Turin untuk menuju Chelsea. (AFP/Isabella Bonotto)
Pada musim pertamanya bersama Juventus, pelatih asal Italia ini nyaris mendapat treble usai sukses membawa Juventus menang Serie A dan Coppa Italia jika tidak kalah di final Liga Champions. (AFP/Marco Bertorello)
Selama berkarier di Juventus, Allegri berhasil membawa skuat I Bianconeri meraih 11 trofi juara, termasuk lima gelar Serie A dari 2014 hingga 2019. (AFP/Marco Bertorello)
Massimiliano Allegri tercatat menjadi pelatih pertama di Serie A yang sukses meraih gelar juara lima kali berturut-turut. Semua gelar tersebut diraihnya bersama Juventus. (AFP/Marco Bertorello)
Allegri merupakan salah satu pelatih terbaik di Eropa. Pelatih berusia 52 tahun ini mampu menjaga timnya tetap hidup meskipun sempat pincang karena ditinggalkan pemain bintang. (AFP/Vincenzo Pinto)
Meski Allegri bisa dikatakan berhasil membawa Juventus kembali perkasa di kompetisi Serie A. Namun, kebersamaan Allegri dan Juventus harus berakhir di penghujung musim 2018/19 kemarin.

Berita Terkait