Bola.com, Kuta - Penyerang Bali United, Melvin Platje, mengaku ada peran Nick van der Velden di balik kepindahannya pada 2018. Ketika itu, Melvin meminta saran dari Van der Velden.
Sebelum Melvin Platje bergabung, Nick van der Velden sudah lebih dulu datang ke Bali United pada 2017. Sesama pemain Belanda membuat mereka memiliki kedekatan yang semakin intens saat Melvin Platje menerima tawaran dari Bali United.
Melvin Platje ketika itu masih bermain di klub Belanda, Telstar. Pemilik nama lengkap Antonius Johannes Melvin Platje kemudian mengorek informasi dari Van der Velden untuk mengetahui segala hal tentang Bali United dan suporternya.
"Ketika Bali United tertarik pada saya, kemudian saya mengobrol dengan Nick van der Velden. Dia menceritakan cerita yang baik tentang klub ini, tentu suporter, dan semuanya. Tentu saja, Bali adalah pulau yang indah," kata Melvin Platje dalam akun Youtube Bali United.
Setelah pembicaraan tersebut, Melvin Platje memiliki firasat yang bagus tentang Bali United. Pemain berusia 31 tahun itu akhirnya merapat ke Bali United pada 29 Juni 2018.
"Ketika saya berbicara dengan Nick, saya memiliki firasat. Saya juga melihat tentang klub ini di internet dan itu menjadi firasat yang baik. Ketika Anda merasakan firasat yang baik, saya rasa cukup mengikuti firasat itu saja," ujar pemain asal Belanda itu.
Melvin Platje sampai saat ini masih berkarier di Bali United dan menjadi andalan di lini depan. Pemain berpostur 177 cm itu sudah mengemas 43 pertandingan dan mencetak 22 gol serta mempersembahkan gelar Liga 1 2019 untuk klub berjulukan Serdadu Tridatu tersebut.
Mau ikuti challenge 5 tahun Bola.com dengan hadiah menarik? Klik Tautan ini.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Idolai Leonard Tupamahu
Melvin Platje mengaku memiliki pemain idola di Bali United. Melvin ternyata mengidolai sosok Leonard Tupamahu yang memiliki peran penting di lini belakang Bali United dalam beberapa tahun terakhir.
"Saya menyukai Leo yang merupakan pemain tangguh. Kemudian ada beberapa pemain lainnya juga, namun yang saya suka adalah Leo yang sangat profesional dalam segala hal," tegas Melvin.
Sumber: Youtube Bali United
Baca Juga
Mengenal Alfan Suaib, Rivaldo Enero, dan Armando Obet Oropa, 3 Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 yang Baru Kali Ini Dipanggil
Bek Timnas Vietnam Antusias Banget dalam Sesi TC di Korsel, Makin Pede Bakal Juara Piala AFF 2024
Sembuh dari Cedera di Timnas Indonesia, Kevin Diks Main 90 Menit dan Cetak 1 Assist dalam Kemenangan FC Copenhagen di Liga Denmark