VIDEO: Rekor-Rekor Bintang Liverpool, Mohamed Salah saat Debut di Premier League Sebagai Pemain dari Mesir

oleh Okie Prabhowo diperbarui 30 Apr 2020, 18:40 WIB

Bola.com, Liverpool - Mohamed Salah sepakat bergabung dengan Liverpool pada Juni 2017 dari AS Roma. Saat menjalani debut di Premier League, Salah menorehkan beberapa rekor sebagai pemain dari Mesir. Apa saja rekornya?

Salah satunya adalah Mohamed Salah memecahkan rekor yang sebelumnya dipegang Didier Drogba saat masih menjadi striker Chelsea pada musim 2009-2010, seperti dilansir Squawka. Drogba mencetak 29 gol dalam semusim di Premier League, sebagai pemain dari benua Afrika. Salah yang menjadi pemain dari benua Afrika juga melewati rekor Drogba ketika menorehkan 30 gol pada musim perdananya di Liga Inggris.

Advertisement

Salah menciptakan rekor tersebut saat Liverpool menang 3-0 atas Bournemouth pada April 2018. Saat itu, pemain kelahiran 15 Juni 1992 tersebut menyumbang satu gol dengan torehannya menit ke-69. Pada akhir musim, mantan pemain Basel tersebut total mencetak 32 gol. Alhasil, Salah menjadi pencetak gol terbanyak Premier League pada musim perdananya. Ia berselisih dua gol dari striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, yang menorehkan 30 gol.

Penampilannya yang gemilang membuat ia meraih tiga kali player of the month dalam semusim di Premier League. Sebuah pencapaian yang belum pernah dicapai oleh pemain mana pun di Premier League. Ia menjadi pemain terbaik pada bulan November 2017, Februari 2018, dan Maret 2018.

Apa lagi rekor yang dicetak bintang Liverpool, Mohamed Salah, saat debut di Premier League sebagai pemain dari Mesir? Jawabannya dapat kalian lihat dalam video di atas.

Berita Terkait