Termasuk Canted Sight, Ini Fitur Terbaru dalam PUBG Mobile Season 13

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 08 Mei 2020, 14:30 WIB
PUBG Mobile Season 13. (Dok. PUBG Mobile)

Bola.com, Jakarta - PUBG Mobile Season 13 sudah di depan mata. Perubahan atau penambahan tentunya bakal mewarnai update terbaru.

PUBG Mobile Season 13 sedianya diluncurkan pada Kamis (7/5/2020). Pengembang juga sudah merilis sebuah video yang menunjukkan fitur-fitur terbaru pada musim baru ini.

Advertisement

Meski tidak akan ada map baru, Miramar dirombak habis oleh pengembang gim PUBG Mobile. Dua area baru, yakni Oasis dan Ruins bakal disematkan di map Miramar.

Kedua area itu juga kabarnya merupakan high-loot area, di mana senjata-senjata popular mudah ditemukan di sana layaknya di Pecado dan Hacienda del Patron.

Selain itu, masih di map Miramar, akan muncul kendaraan baru bernama Gold Mirado. Kabarnya, kendaraan ini hanya ada satu dalam satu match.

Fitur baru apa saja yang akan dihadirkan pada PUBG Mobile Season 13? Berikut rangkumannya.

 

Video

2 dari 3 halaman

Vending Machine dan Canted Sight

Pada PUBG versi PC, Vending Machine dan Canted Sight sudah lebih dulu muncul. Tentunya dua fitur ini memiliki keuntungan.

Vending Machine adalah mesin air kemasan otomatis yang bisa mengeluarkan energy drink. Jumlah energy drink yang bisa dikeluarkan sekali tarikan bisa mencapai delapan buah.

Sementara itu, Canted Sight bakal sangat berguna buat pemain yang doyan mengganti scope. Sebab, fungsi fitur ini yaitu memudahkan pemain mengganti scope, sehingga dalam close combat tak perlu buang-buang momentum.

 

3 dari 3 halaman

Scope untuk Winchester 94, Senjata Baru P90, dan Result Details

Penggunaan scope 2.7x pada senjata PUBG Mobile, Winchester 94.

Winchester atau Win 94 bisa dianggap senjata paling tidak popular di map Miramar. Meski masuk kategori sniper, di gim PUBG Mobile senjata ini tidak bisa ditambahkan attachment scope.

Pada Season 13, pengembang memodifikasi Win 94 sehingga bisa ditambahkan scope berukuran 2,7x.

Selain itu, akan ada senjata P90. Senjata ini pasti akrab buat pemain Counter Strike. Pengembang PUBG Mobile memutuskan untuk menambahkannya di Season 13, namun hanya bisa ditemukan di mode Arena.

Terakhir, PUBG Mobile Season 13 menghadirkan fitur Result Details. Pemain bisa mendapatkan segala hal terkait match yang baru saja selesai.

Sumber: One Esports

Berita Terkait